Lompat ke isi

Sekolah Indonesia Jeddah

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari SILN Jeddah)
Sekolah Indonesia Jeddah
Informasi
Didirikan1 Januari 1964[1]
AkreditasiA
MaskotSIJ Mumtaz!
Kepala SekolahSutikno, S.Pd., M.Pd.
KurikulumMerdeka
Jumlah siswa1500 menjadi 1250 (Beberapa siswa dipulangkan orangtuanya karena kenaikan pajak yang perbulannya mencapai 400 SAR/±1.700.000 IDR)
StatusAktif
Alamat
Lokasi5415 Az-Zilaq street, Al Rehab District 7155, Jeddah, Makkah, Arab Saudi Arab Saudi
Tel./Faks.+966564715936
Situs webhttps://sijeddah.sch.id/
Lain-lain
InstitusiSekolah Indonesia Jeddah
AfiliasiSekolah Indonesia Luar Negeri
LulusanXSIP
Moto
MotoBerakhlak Mulia Berbudaya Indonesia
Logo Sekolah Indonesia Jeddah

Sekolah Indonesia Jeddah atau disingkat SIJ adalah sebuah sekolah Indonesia yang terletak di kota Jeddah, Arab Saudi yang menyelenggarakan pendidikan tingkat dasar dan menengah sesuai dengan kurikulum pendidikan nasional dibawah pengelolaan Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Riyadh.[2] Selain itu SIJ juga digunakan untuk penyelenggaraan kegiatan pendidikan Kejar Paket A, B dan C serta Universitas Terbuka

Sekolah Indonesia Jeddah berdiri pada tanggal 1 Januari 1964 yang bermula dari Taman Kanak-Kanak Trikora yang dikelola oleh ibu-ibu Dharma Wanita KBRI yang pada saat itu masih bertempat di Jeddah.[2] Seiring perjalan waktu, TK Trikora berubah nama menjadi Sekolah Indonesia Pancasila dan akhirnya menjadi Sekolah Indonesia Jeddah hingga saat ini.

Sarana & Prasarana Sekolah

[sunting | sunting sumber]

Sarana Fisik

[sunting | sunting sumber]

Sekolah Indonesia Jeddah saat ini telah melengkapi beberapa ruangannya dengan LCD, Air Conditioning (AC), serta CCTV di beberapa titik yang stategis. Secara umum sarana fisik yang dimiliki sebagai berikut:

  • Ruang Kelas
  • Ruang Laboratorium Komputer
  • Ruang Kepala Sekolah
  • Ruang Guru
  • Ruang Tata Usaha
  • Ruang Perpustakaan
  • Ruang Olahraga
  • Ruang Sekretariat OSIS
  • Ruang Musik
  • Ruang Podcast
  • Kantin Sekolah
  • WC dan Kamar mandi
  • Ruang Gudang
  • Dan lain-lain

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Daftar Sekolah Indonesia di Luar Negeri

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]