Lompat ke isi

Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu adalah sebuah film horor Indonesia tahun 2024 yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto. Film tersebut menampilkan Egy Fedly, Endy Arfian, Rayn Wijaya, Ersya Aurelia, Annette Edoarda, Makayla Rose Hilli dan Anyun Cadel. Film tersebut dirilis pada 15 Agustus 2024.[1]

Pak Bakti digambarkan sebagai dosen galak yang sudah mengabdi di kampus selama 20 tahun. Selain galak, dia juga dikenal sebagai sosok yang penuh misteri, memiliki kemampuan gaib, dan sering memberi nilai jelek ke mahasiswa tanpa alasan yang jelas. Hal inilah yang harus dirasakan oleh empat mahasiswa didikan Pak Bakti bernama Amelia, Emir, Maya, dan Fattah. Mereka dinyatakan gagal dalam mata kuliah Pak Bakti dan diminta untuk menghadap.

Usai menghadap, keempatnya diperintahkan untuk mengikuti semester pendek di kampus saat musim libur. Anehnya, jadwal kuliah yang ditetapkan untuk mereka yakni pada malam hari. Mereka pun mengikuti kuliah kondisi kampus sudah dalam keadaan kosong dan sepi. Hanya tersisa empat mahasiswa tersebut yang akan mengulang pelajaran bersama Pak Bakti. Awalnya, keempat mahasiswa tidak menaruh kecurigaan saat mengikuti pembelajaran. Akan tetapi, satu demi satu kejanggalan mereka temukan.

Saat proses pembelajaran berlangsung, salah satu mahasiswa tidak sengaja melihat Pak Bakti tidak menapakkan kaki saat dia berdiri. Begitu mengetahuinya, suasana kelas pun menjadi mencekam. Keempat mahasiswa tersebut menyadari ada hal yang tidak beres dan menduga bahwa Pak Bakti adalah sosok gaib. Dugaan mereka semakin kuat tatkala rentetan teror mulai menghantui bahkan menewaskan seseorang di dalamnya.

Referensi

[sunting | sunting sumber]