Adélaïde dari Normandia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Adélaïde dari Normandia
Permaisuri Burgundia
Periode1016–1026
Kelahiransekitar 1002
Kematian1038
AyahRichard II dari Normandia
IbuJudith dari Bretagne
PasanganRenaud I, Pangeran Burgundia
AnakGuillaume I dari Burgundia

Adélaïde (atau Adeliza, Adelaide atau Aelis) lahir pada sekitar tahun 1002 dan meninggal pada sekitar tahun 1038, merupakan putri Adipati Richard II dari Normandia (972–1026) dan Judith dari Bretagne (sekitar tahun 982–1017).

Keluarga[sunting | sunting sumber]

Ia menikah dengan Renaud I, Pangeran Burgundia dan memiliki keturunan sebagai berikut:

  1. Guillaume I dari Burgundia (1020–1087)
  2. Gui de Brionne atau Guy dari Burgundia (sekitar tahun 1025–1069), dididik di istana Normandia, yang akan menjadi pewaris Wilayah Adipati Normandia melaan sepupunya Guillaume dari Normandia (kemudian Guillaume sang Penakluk), namun harus meninggalkan provinsinya di Brionne dan Vernon di Normandia, setelah menjadi kepala koalisi para baron di Normandia, yang dikalahkan di Perang Val-ès-Dunes pada tahun 1047. Konon Guy de Brionne mengungsi dengan pamannya Geoffroy II dari Anjou. Ia kemudian berupaya untuk merebut provinsi Burgundia pada saudaranya Guillaume.
  3. Hugues (sekitar 1037 – sekitar 1086), Viscount Lons-le-Saunier, sire Montmorot, Navilly dan Scey menikahi Aldeberge Scey. Mereka memiliki seorang putra yang bernama Montmorot Thibert, pendiri wangsa Montmorot (alias Montmoret).
  4. Falcon atau Fouques dari Burgundia (tidak diketahui nasibnya).