Wikipedia:Warung Kopi (Bahasa)/Arsip/2023/5

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Chamfron[sunting sumber]

Minta saran untuk penerjemahan kata en:Chamfron donk Glorious Engine (bicara) 27 April 2023 00.26 (UTC)[balas]

Zirah kepala kuda. ―Rex AurōrumDisputātiō 4 Mei 2023 06.07 (UTC)[balas]

Penamaan United States Coast Guard dan United States Secret Service[sunting sumber]

Minta pendapat untuk penamaan dinas/layanan ini, karena ke-2 judul utama artikel ini menggunakan Bahasa Inggris. 2 pertanyaan saya ajukan

  • Apakah judul artikel United States Coast Guard lebih baik diganti menjadi Penjaga Pantai Amerika Serikat atau Pasukan Penjaga Pantai Amerika Serikat? Jika kita berkaca versi Bahasa lainnya mereka menggunakan bahasa mereka masing-masing, sementara itu halaman judul kita menggunakan Bahasa Inggris. Diantara Ke 6 Cabang Angkatan Bersenjata Amerika Serikat hanya USCG lah yang menggunakan Bahasa Inggris.
  • Pada judul artikel United States Secret Service, apakah lebih baik diganti menjadi Dinas Rahasia Amerika Serikat atau Agen Rahasia Amerika Serikat? Meskipun terkesan tidak wajar menurut saya, tapikah apakah sudah tepat? Terima kasih.

Meabook (bicara) 4 Mei 2023 08.02 (UTC)[balas]

(1) Dalam khazanah bahasa Indonesia, penjaga pantai sering dipadankan dengan lifeguard, sedangkan istilah penjaga pantai dan laut sudah lama digunakan oleh lembaga resmi. (2) Lebih baik menggunakan istilah dinas rahasia daripada agen rahasia, karena agen lebih merujuk individu. ―Rex AurōrumDisputātiō
Terima kasih atas masukannya, jadi lebih baik Penjaga Pantai dan Laut Amerika Serikat dan Dinas Rahasia Amerika Serikat?. Mungkin ada tanggap dari yang lain. Jika ini dapat diterima mungkin bisa dijadikan proposal permohonan pemindahan halaman subjek Meabook (bicara) 5 Mei 2023 11.22 (UTC)[balas]

Referensi atau Rujukan[sunting sumber]

Saya seringkali kebingungan melihat bagian tempat pencantuman sumber itu sebenarnya "referensi" atau "rujukan". Contohnya dapat dilihat di halaman ini dan ini, yang menggunakan kata "rujukan". Bandingkan dengan halaman ini dan ini yang menggunakan kata "referensi".

Keduanya memang merupakan kata-kata yang memiliki arti sama, keduanya sama-sama berada di KBBI, dan keduanya merupakan kata serapan (Referensi berasal dari bahasa Inggris, sedangkan rujukan berasal dari bahasa Arab), cuma kesan Indonesia terasa di kata "rujukan, sementara kata "referensi" lebih dikenal masyarakat bila berbicara soal letak pencantuman sumber.

Apakah sebaiknya kita perlu untuk menyamakan istilahnya sehingga tidak ada kebingungan dalam penformatan artikel wikipedia? Atau tidak apa-apa menggunakan dua kata tersebut? Terima kasih sebelumnya. Type 14 Za (bicara) 16 Mei 2023 07.15 (UTC)[balas]

Benar atau salahnya kurang tau, akan tetapi kalau saya biasanya menggunakan Referensi (pertengahan 2010-an kebanyakan referensi) dan juga catatan dan referensi harusnya dipisah seperti pada halaman Tanah. Contohnya Anglosfer, Red Dead Redemption 2 Meabook (bicara) 16 Mei 2023 07.32 (UTC)[balas]
Oh iya tambahan penggunaan kata rujukan diberikan pada templat [butuh rujukan] Meabook (bicara) 16 Mei 2023 07.41 (UTC)[balas]
Baik, terima kasih atas masukkannya. Mungkin saya juga akan lebih sering memakai Referensi, karena kata itu memang lebih sering dipakai atau diketahui masyarakat ketimbang rujukan. Saya juga akan memperbaiki perbedaan antara catatan dan rujukan seperti yang Anda sarankan. Terima kasih. Type 14 Za (bicara) 17 Mei 2023 05.55 (UTC)[balas]