Silver Tower (Frankfurt)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Untuk bangunan di Abu Dhabi, lihat Silver Tower (Abu Dhabi)
Dresdner-Bank-Hochhaus, aka Silver Tower.

Silver Tower merupakan sebuah menara tinggi di Frankfurt, Jerman, dibangun antara 1975 dan 1978. Bersama Galileo-Hochhaus, sebuah menara baru didirikan di dekatnya di distrik Bahnhofsviertel, menara ini merupakan bagian dari Dresdner Bank, salah satu bank terbesar Jerman.

Tingkat teratas memiliki sebuah galeri dengan jendela lantai-ke-atap yang menutupi aula dan ruangan konferensi. Lorong interior di sana memiliki koleksi karya seni neon. Bangunan ini pernah memiliki sebuah kolam renang hingga akhirnya digantikan oleh ruangan konferensi besar. Sebuah kebakaran menghanguskan tingkat ke-32 pada 1 April 1998.

Silver Tower terletak di sepanjang jalan dari Skyper.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

50°06′35″N 8°40′10″E / 50.10972°N 8.66944°E / 50.10972; 8.66944