Lompat ke isi

Al-Mahani: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
HaEr48 (bicara | kontrib)
mulai baru
Tag: tanpa kategori [ * ]
(Tidak ada perbedaan)

Revisi per 1 Maret 2019 06.19

Abu Abdullah Muhammad ibn Isa Mahani (ابوعبدالله محمد بن عیسی ماهانی, puncak karier c. 860 dan wafat 880) adalah matematikawan dan astronom Persia yang lahir di Mahan (sekarang di Provinsi Kermān, Iran) dan aktif berkarya di Baghdad, Kekhalifahan Abbasiyah. Karyanya yang dikenal dalam bidang matematika di antaranya adalah penjabaran Elemen karya Euklides, Tentang Bola dan Tabung karya Archimedes, serta Sphaerica karya Menelaos, serta dua makalah independen. Ia berusaha, namun gagal memecahkan soal matematika yang diajukan oleh Archimedes, yaitu mengenai cara memotong sebuah bola menjadi dua bagian dengan perbandingan volume tertentu; persoalan ini kelak baru akan dipecahkan Abu Ja'far al-Khazin di abad ke-10. Di bidang astronomi, satu-satunya karyanya yang masih ditemukan adalah sebuah makalah tentang cara menghitung azimut. Ia juga dikenal melakukan observasi astronomi, dan menulis bahwa ia berhasil memperkirakan waktu tiga gerhana bulan berturut-turun dengan ketepatan kurang dari setengah jam.

Referensi

Catatan kaki

Daftar pustaka