Wikipedia:Permohonan pendapat/Evaluasi moratorium kepada Glorious Engine

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Uraian Suara Setuju dan Tidak Setuju Abstain Jumlah semua suara
Setuju Tidak setuju Jumlah
Jumlah suara 22 (75.9%) 7 (24.1%) 29 (100%) 4 33
Jumlah suara pengurus 6 (66.7%) 3 (33.3%) 9 (100%) 0 9

Persyaratan pengambilan keputusan:

  • OK OK Pemungutan suara harus diikuti oleh minimal 10 pengguna terdaftar (yang memberikan suara setuju + tidak setuju + abstain)
  • OK OK Harus memperoleh dukungan suara minimal 2/3 dari jumlah pengguna yang telah memberikan suaranya (setuju + tidak setuju)
  • OK OK suara "setuju" oleh pengguna pengurus yang dibutuhkan adalah minimal 2/3 dari jumlah semua suara pengguna pengurus (setuju + tidak setuju)

Terima kasih kepada semua Wikipediawan yang telah memberikan suaranya. Sebagai penutup, saya tidak melihat adanya konsensus tercapai pada fase diskusi, dan konsensus juga tidak tercapai (secara prosedural, karena tidak memenuhi salah satu dari tiga syarat yang diatur dalam prosedur penetapan) pada fase pemungutan suara.[2] Oleh karena peraturan lokal kita mengenai konsensus belum mengatur dengan jelas apa yang harus dilakukan dalam situasi seperti ini, saya mengadopsi panduan dari WP:CON (enwiki) dan preseden dari kasus Immanuelle/SiliconProphet (enwiki). Dengan demikian:

  • Glorious Engine tetap dikenakan pembatasan 1 (satu) artikel terjemahan per minggu sebagaimana diatur dalam detail teknis ini, dengan perubahan pada dua ketentuan:
    • Moratorium berlaku sampai jangka waktu yang tidak ditentukan. Glorious Engine tidak dapat mengajukan evaluasi sepihak terhadap moratorium ini, karena pada dasarnya yang mengevaluasi adalah komunitas, bukan yang bersangkutan sendiri. Editor lain dapat mengajukan evaluasi terhadap pemberlakuan moratorium ini dengan menyertakan alasan-alasan yang kuat, namun evaluasi tersebut hanya boleh diajukan dalam rentang waktu yang tidak terlalu cepat dan masuk akal setelah tanggal ditutupnya evaluasi terakhir.
    • Apabila ditemukan adanya pelanggaran terhadap pembatasan yang diberlakukan oleh moratorium ini, maka hukumannya akan ditentukan oleh komunitas melalui permohonan pendapat yang lain Glorious Engine akan dikenakan pemblokiran selamanya.

Ditutup oleh: dwadieff 25 Maret 2023 07.01 (UTC)[balas]

  1. ^ Ada seorang pengusul yang memberikan solusi penggantinya, tetapi tragisinya malah berakhir dihajar habis-habisan secara verbal panjang lebar yang ditumpuk-ditumpuk dengan paragraf yang masing-masingnya terdiri dari 5 poin. Anda mungkin tentunya dapat lihat di Wikipedia:Permohonan pendapat/Moratorium kepada Glorious Engine#Tidak setuju, lebih spesifiknya, Joseagush dan Bennylin.
    Yang bersangkutan tampaknya menggunakan whataboutism, hal ini tidak berhubungan dengan subjek moratorium. Usul-usul yang diajukan oleh Ybs. juga dapat dilakukan sendiri oleh Ybs. jika yakin benar. Pelatihan dapat mengirim surel ke WMID atau mengajukan Rapid Fund WMF. Penghapusan dapat diajukan. Apakah dilakukan oleh Ybs.? Tidak tahu tuh. Argumen yang agak berlapis ini memang wajar perlu uraian yang banyak untuk direspon.
  2. ^ erratum: Special:Diff/23164088