Voltmeter penyearah

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Voltmeter penyearah adalah voltmeter yang digunakan untuk mengukur tegangan listrik melalui penyearah. Jenis tegangan listrik yang terukur dapat dari arus searah maupun arus bolak-balik. Prinsip kerjanya memanfaatkan rangkaian jembatan Wheatstone. Penyearah dihubungkan secara seri dengan resistor non-reaktif yang sesuai. Voltmeter penyearah memberikan nilai tegangan listrik dengan ketelitian yang tinggi. Selain itu, voltmeter penyearah dapat digabungkan menjadi multimeter. Tegangan arus searah dapat diukur melalu gabungan voltmeter penyearah dan miliammeter kumparan bergerak dalam kombinasi paralel. Sedangkan pengukuran tegangan arus bolak-balik dilakukan dengan diode jembatan dan resistor. Voltmeter penyearah menggunakan resistor dengan nilai resistansi yang besar. Penyearahan juga menggunakan kapasitor sebagai pengisi dan pelepas muatan listrik. Voltmeter penyearah dapat mengukur nilai tegangan efektif di dalam rangkaian listrik.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Hughes, Edward (2008). Hughes Electrical and Electronic Technology (PDF) (dalam bahasa Inggris) (edisi ke-10). Harlow: Pearson Education Limited. hlm. 964–965. ISBN 978-0-13-206011-0.