Utusan Indonesia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Utusan Indonesia
PenerbitN.V. Pustaka Indonesia
BahasaBahasa Indonesia
PusatSurabaya, Jawa Timur

Utusan Indonesia adalah surat kabar berbahasa Indonesia yang terbit pertama kali pada 1 Juli 1950. Surat kabar ini menyebut dirinya sebagai "harian nasional untuk Indonesia". Kantor redaksinya beralamat di Surabaya, Jawa Timur. Pada awal terbitannya, Utusan Indonesia belum memiliki percetakan sendiri dan mencantumkan N.V. Pustaka Indonesia sebagai penerbitnya.[1]

Menurut buku Seabad Pers Kebangsaan, 1907–2007, hanya Utusan Indonesia yang memiliki koresponden di Eropa saat surat kabar ini terbit pertama kali.[1]

Pada edisi 9 November 1950, surat kabar ini memuat edisi yang didedikasikan kepada para pahlawan dengan tema “Peringatan 10 November”. Pada terbitan itu, Utusan Indonesia memampang artikel utama berjudul "10 November 1945-1949" di halaman pertama, "Jiwa Revolusi Harus Tetap Kita Miliki" di halaman dua dan tiga, serta "Untuk Pembangunan Bangsa dan Negara" di halaman empat.[1]

Tarif langganan surat kabar ini adalah f6 per bulan.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d Rahzen 2007, hlm. 692-694.

Daftar Pustaka[sunting | sunting sumber]