Taman

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 13 April 2013 12.48 oleh Addbot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 84 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:q1107656)
Taman tulip di Belanda

Taman merupakan sebuah areal yang berisikan komponen material keras dan lunak yang saling mendukung satu sama lainnya yang sengaja direncanakan dan dibuat oleh manusia dalam kegunaanya sebagai tempat penyegar dalam dan luar ruangan. Taman dapat dibagi dalam taman alami dan taman buatan. Taman yang sering dijumpai adalah taman rumah tinggal, taman lingkungan, taman bermain, taman rekreasi, taman botani.

Macam-macam taman

Pembuatan taman

Pertamanan lebih spesifik karena menyangkut aspek estetika atau keindahan dan penataan ruang sehingga memiliki fungsi dalam keberadaannya. Dalam membuat taman ada dua elemen yang dikerjakan, yaitu bidang lunak (softscape) dan bidang bidang keras (hardscape).

  • Bidang lunak meliputi penanaman segala jenis pohon, semak dan rumput.
  • Bidang keras meliputi pembuatan jalan setapak, kolam, sungai buatan, air mancur, pembuatan tebing, peletakan batu alam, gazebo, alat bermain anak-anak, Ayunan, lampu taman, drainase dan sistem penyiraman.

Penataan taman menyangkut penyesuaian dengan ruang di sekitarnya, seperti:

  • Taman rumah tinggal
  • Taman perkantoran
  • Taman lingkungan pemukiman
  • Taman kota
  • Taman sekolah
  • Taman kawasan industri
  • Taman Wisata

Saat ini hampir di setiap kota di seluruh dunia memiliki dinas pertamanan yang tugasnya mengurusi perencanaan, pembuatan dan perawatan taman di sebuah kota. Semua kota gencar menata pertamanannya untuk mengimbangi polusi kendaraan bermotor. Kota besar idealnya memiliki ruang sebesar 30 persen dari luas kotanya untuk pertamanan.

Taman dan kebudayaan

Taman bisa mencirikan sebuah ekosistem, seperti taman tropis, taman sub tropis, pegunungan, pantai dan padang pasir. Menyangkut aspek yang berhubungan dengan kebudayaan, taman bisa mencirikan suatu kebudayaan, seperti

  • Taman gaya Perancis
  • Taman gaya Jepang
  • Taman gaya Bali

Lihat pula