Stevanus Vreeke Runtu

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Stevanus Vreeke Runtu
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Utara
Masa jabatan
2014–2019
Bupati Minahasa
Masa jabatan
17 Maret 2003 – 17 Maret 2013
Sebelum
Pendahulu
Dolfie Tanor
Pengganti
Jantje Wowiling Sajow
Sebelum
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa
Masa jabatan
1987–2002
Informasi pribadi
Lahir(1958-12-22)22 Desember 1958
Tondano, Minahasa
Meninggal22 Juni 2023(2023-06-22) (umur 64)
Manado, Sulawesi Utara
Suami/istriNorma Zeny Luntas
Anak2
Alma materSekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Merdeka
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Stevanus Vreeke Runtu (22 Desember 1958 – 22 Juni 2023) adalah seorang politikus Minahasa. Ia menjabat Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Utara dari tahun 2014 hingga 2019.[1] Sebelumnya, ia menjadi Bupati Minahasa dari tahun 2003 hingga 2013. Sebelum menjadi bupati, Runtu adalah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa dari tahun 1987 hingga 2002.

Kehidupan dan karier[sunting | sunting sumber]

Runtu lahir di Tondano, ibu kota Minahasa, pada 22 Desember 1958. Setelah menamatkan SMA, ia belajar di Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Merdeka, sebuah perguruan tinggi yang didirikan oleh Komando Daerah Militer Sulawesi Utara (Merdeka).[2] Semasa kuliah, ia bergabung dengan Karang Taruna Panca Marga dan Organisasi Amatir Radio Indonesia. Ia juga mengetuai senat mahasiswa dari tahun 1984 hingga 1986.[3]

Setelah lulus dari STISIP Merdeka, Runtu bekerja di swasta dan menjadi manager di beberapa perusahaan. Pernah bekerja sebagai wakil direktur dan direktur usaha perseroan komanditer Dwi Karya, pengurus koperasi desa Inspirasi tahun 1991 hingga 1993, komisaris perusahaan Vidar Abadi Perkasa sejak tahun 1992 hingga 2000, dan asisten manajer asuransi Manulife Indonesia sejak tahun 1999 sampai tahun 2002.[3]

Karir politik[sunting | sunting sumber]

Runtu mulai terjun ke dunia politik saat masih kuliah. Ia terpilih sebagai wakil ketua AMPI, sayap pemuda dari partai pemerintah saat itu Golkar, pada tahun 1985. Tahun berikutnya, Runtu terpilih untuk posisi yang sama di KNPI, organisasi payung untuk semua organisasi pemuda yang disetujui negara, dan Kosgoro, sayap Golkar lainnya. Ia terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Minahasa pada pemilihan legislatif Indonesia tahun 1987 dari Partai Golkar dan terpilih kembali pada tahun 1992, 1997, dan 1999. Kariernya mulai menanjak di Golkar, dengan menjadi wakil ketua partai Golkar di Minahasa sejak tahun 1993 sampai tahun 1998.[3]

Runtu terpilih sebagai Bupati Minahasa melalui pemilihan tidak langsung yang diadakan oleh Dewan Perwakilan Daerah Minahasa pada tahun 2002. Runtu berhasil mencalonkan diri untuk masa jabatan kedua pada Desember 2007 dan menjabat sebagai bupati hingga tahun 2013.[4][5] Selama masa jabatannya, Runtu mulai mengurangi jumlah PNS di Pemda Minahasa dengan tidak mengadakan rekrutmen PNS setiap tahun. Jumlah PNS saat itu sekitar delapan ribu, dua kali lipat dari jumlah yang disarankan. Vreeke menyatakan bahwa jumlah PNS yang berlebihan mengakibatkan tugas PNS tidak jelas dan pemborosan pengeluaran pemerintah.[6] Di bidang pendidikan, Runtu memprakarsai pembangunan perguruan tinggi untuk PNS dan mengalokasikan dana beasiswa bagi warga Minahasa yang belajar di luar negeri.[7]

Runtu menerima penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono pada 2009.[8]

Karir Runtu di Golkar perlahan menanjak seiring dengan posisinya sebagai bupati. Ia menjadi Ketua Golkar Minahasa dari 1998 hingga 2008 dan Ketua Golkar Sulawesi Utara dari 2009 hingga 2015. Runtu memutuskan untuk menunjuk putranya, Careig Runtu, sebagai Ketua Golkar Minahasa, yang memicu protes dari pengamat politik dan anggota Golkar.[9]

Pada 2010, Runtu memutuskan mencalonkan diri sebagai calon gubernur dengan Marlina Moha Siahaan, Bupati Bolaang Mongondow, sebagai pasangannya.[10] Runtu kalah dalam pemilihan pada Agustus 2010[11] dan pasangan ini diperiksa oleh Polda Sulut sebagai saksi kasus korupsi terkait pengadaan mobil pemadam kebakaran pada Oktober.[12]

Runtu mengumumkan niatnya untuk mencalonkan diri dalam pemilihan gubernur Sulawesi Utara 2020, tetapi gagal mengamankan pencalonannya.[13]

Kehidupan pribadi[sunting | sunting sumber]

Runtu menikah dengan Norma Zeny Luntas.[2] Pasangan ini memiliki dua anak.[14]

Runtu meninggal pada pagi hari tanggal 22 Juni 2023 di Rumah Sakit Prof. Kandou di Manado.[14]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ https://beritamanado.com/pimpinan-dprd-sulut-periode-2014-2019-dilantik/
  2. ^ a b Indonesian Investment and Trading Opportunity by Province, Regency, City. Fery Agung. 2004. hlm. 207. ISBN 978-979-3824-13-0. 
  3. ^ a b c Dirangga, Erdysep (22 June 2023). "Partai GOLKAR Sulut Berduka, Vreeke Runtu Politisi Dengan Prestasi Gemilang Disemayamkan". Berita Manado. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  4. ^ "Pasangan Vreke Runtu-Jantje Menang". Liputan 6. 22 December 2007. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  5. ^ Ughude, Atler; Permana, Panji (25 September 2019). "The Role of the Campaign Team as Brokers: The Case of the Minahasa Regent Election in 2018". Proceedings of the 1st International Symposium on Indonesian Politics. doi:10.4108/eai.25-6-2019.2287969. ISBN 978-1-63190-194-2. 
  6. ^ Weda, Sukardi (2015). Tompo, Rusdin, ed. Politik dan Rekayasa Bahasa. Makassar: Media Qita Foundation. hlm. 232. ISBN 978-602-72092-3-7. 
  7. ^ Liputan6.com (5 November 2011). "Sadar Pendidikan ala Kabupaten Minahasa". liputan6.com. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  8. ^ https://beritamanado.com/svr-terima-penghargaan-satya-lencana-wira-karya/
  9. ^ Media, Kompas Cyber (14 January 2010). "Dikecam, Partai Golkar Sulut Pengurusnya Keluarga". Kompas. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  10. ^ "Dua Bupati jadi Pasangan Cagub Sulut". JPNN. 21 May 2010. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  11. ^ "Pasangan Sarundajang-Kansil Menang Satu Putaran". Detik. 3 August 2010. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  12. ^ "Bupati Diperiksa". Antara. 25 October 2010. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  13. ^ "Mantan Ketua Golkar Sulut, Minta Ijin Daftar Cagub di Partai Lain". kumparan. Diakses tanggal 23 June 2023. 
  14. ^ a b Rompas, Tanya (22 June 2023). "BREAKING NEWS! Mantan Bupati Minahasa Stefanus Vreeke Runtu Meninggal Dunia". Manado Post. Diakses tanggal 23 June 2023.