RT (energi)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Rt (energi))

RT adalah hasil perkalian konstanta gas molar, R, dan suhu, T. Hasil perkalian ini digunakan dalam bidang fisika sebagai faktor penskalaan untuk nilai-nilai energi dalam skala makroskop (kadang-kadang digunakan sebagai unit energi palsu), karena banyak proses dan fenomena yang bukan saja bergantung pada energi saja, bahkan juga rasio energi dan RT, yaitu E/RT. Unit SI untuk RT adalah joule per mol (J/mol).

Dalam skala mikroskop bagi molekul, nilai kT digunakan pula; dimensinya adalah energi atau [M L T−2], yang dinyatakan dalam unit SI sebagai joule (J):

kT = RT /NA