Pantai Akkarena

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Pantai Akkarena adalah pantai yang terletak di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia.[1]Pantai Akkarena biasanya dijadikan pilihan sebagai tempat rekreasi bersama keluarga pada hari libur sebagai sarana bersantai, bermain, atau berolahraga.[1] Pantai berpasir hitam ini menawarkan keindahan pantai dan dikenal dengan matahari terbenamnya. Akkarena biasa menjadi tempat hiburan musik.[1]

Pantai Akkarena dibangun di area seluas 12 hektar.[1] Mulai beroperasi dari pukul 07.00 hingga 22.00 WITA. Pada hari tertentu, jam operasional ditambah hingga pukul 00.00 WITA.[2][1] Pantai yang berjarak kurang lebih 5 KM dari Anjungan Pantai Losari ini dapat dicapai dalam 15 menit menggunakan kendaraan bermotor.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d e "http://www.utiket.com/id/objek-wisata/makassar/95-pantai_akkarena.html". www.utiket.com.  Hapus pranala luar di parameter |title= (bantuan);
  2. ^ Ahmad Ibo. "http://www.indonesiakaya.com/kanal/detail/romantisme-sunset-di-pantai-akkarena". indonesiakaya.  Hapus pranala luar di parameter |title= (bantuan);