Natalie Portman

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 6 April 2013 05.35 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 77 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q37876)

Natalie Portman
LahirNatalie Hershlag
(Ibrani: נטלי הרשלג)
Tahun aktif1994–sekarang
PenghargaanNBR Award for Best Cast
2004 Closer
Saturn Award for Best Actress
2007 V for Vendetta

Natalie Hershlag[1][2] (Ibrani: נטעלי הרשלג) (lahir 9 Juni 1981), dan lebih dikenal dengan nama aktrisnya, Natalie Portman (Ibrani: נטלי פורטמן), adalah seorang aktris Israel-Amerika Serikat. Nama Portman adalah nama keluarga neneknya dari pihak ibu.

Ia pernah dinominasikan untuk Academy Award dan pernah memenangkan Golden Globe Award. Natalie terutama dikenal dari film Star Wars dan V for Vendetta.

Portman adalah satu-satunya anak dari pasangan Avner Hershlag dan Shelley Stevens. Saat berusia tiga tahun, Portman beserta keluarganya pindah ke AS. Portman lulus dari Universitas Harvard dengan gelar sarjana bidang psikologi pada 5 Juni 2003. Ia fasih bertutur bahasa Ibrani, Inggris, Perancis, Jepang, dan Jerman. Rambutnya dicukur botak pada tahun 2005 guna berperan dalam film V for Vendetta.

Ditahun 2010, Portman mendapatkan film terbaiknya sejauh ini, dengan titel Black Swan, film psychological-thriller tentang Nina, penari ballet yang bingung dengan kehidupannya saat ini, disaat ia sangat menginginkan peran ballet tertinggi disebuah pentas, Swan Lake, ia harus berjuang mencari dimana fakta dan dimana fiksi. Nina sendiri memiliki penyakit double-mind, yang membuatnya sering berhalusinasi tentang hal-hal yang mengerikan. Nina sampai pada satu hal pada akhirnya, ia akan melakukan apa saja demi mendapatkan peran tertinggi itu, termasuk untuk membunuh. Portman mendapatkan banyak penghargaan untuk aktingnya difilm itu.

Ditahun 2011, Portman menyapu bersih hampir semua penghargaan untuk Aktris Terbaik, termasuk dari Screen Actors Guild Awards, Golden Globe Awards, Critic's Choice Awards, BAFTA Awards dan Academy Awards untuk film Black Swan.

Filmografi

Film/Televisi

Year Title Role Notes
1994 Léon (aka The Professional) Mathilda
1995 Heat Lauren Gustafson
1996 Beautiful Girls Marty
Mars Attacks! Taffy Dale
Everyone Says I Love You Laura Dandridge
1999 Star Wars Episode I: The Phantom Menace Padmé Amidala
Anywhere but Here Ann August
2000 Where the Heart Is Novalee Nation
2001 Zoolander (Herself) cameo
2002 Star Wars Episode II: Attack of the Clones Padmé Amidala
2003 Cold Mountain Sara
2004 Garden State Samantha
Closer Alice Ayres/Jane Jones For Closer, ia menerima Golden Globe, dan dinominasi untuk Oscar dan BAFTA Award.
2005 Star Wars Episode III: Revenge of the Sith Padmé Amidala
Free Zone Rebecca received a limited U.S.theatrical release in April 2006
2006 V for Vendetta Evey Hammond
Paris, je t'aime Francine
Goya's Ghosts Ines Bilbatua & Alicia
2007 My Blueberry Nights Leslie
The Darjeeling Limited Jack's Ex-Girlfriend
Hotel Chevalier Jack's Ex-Girlfriend 13-minute short companion piece to The Darjeeling Limited
Mr. Magorium's Wonder Emporium Molly Mahoney
2008 The Other Boleyn Girl Anne Boleyn
2009 New York, I Love You Rifka akan rilis
Brothers Grace Cahill pasca produksi
Love and Other Impossible Pursuits Emilia Greenleaf syuting[3]

Referensi

  1. ^ Dickerson, James L. Natalie Portman: Queen of Hearts (ECW Press, 2002), p. 32.
  2. ^ Collins, Andrew. "Natalie Portman: The Prodigy Comes of Age". The Observer, January 2, 2011. Retrieved January 6, 2011.
  3. ^ "Natalie Portman falls in 'Love'". Variety. 2008-10-27. Diakses tanggal 2008-10-29. 

Pranala luar

Templat:Link GA Templat:Link GA Templat:Link GA