Museum Shanxi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Museum Shanxi
山西博物院
Peta
Didirikan26 September 2005
LokasiTaiyuan, Shanxi, China
JenisMuseum provinsial
DirekturShi Jinming (石金鳴)
Situs webwww.shanximuseum.com.cn (Tionghoa)

Museum Shanxi (Hanzi: 山西博物院; Pinyin: Shanxi Bówùyuàn) adalah museum terbesar dan bangunan kebudayaan di provinsi Shanxi, China. Museum tersebut, yang terletak di ibu kota provinsi Shanxi Taiyuan, adalah rumah dari sekitar 400,000 relik kebudayaan dan 110,000 buku tua. Sejak Maret 2008, biaya masuknya gratis dengan sebuah ID valid.

Museum tersebut awalnya dinamai Perpustakaan Pendidikan dan Museum Shanxi (山西教育图书博物馆, Shanxi jiaoyu tushu bowuguan), yang dibuka pada 9 Oktober 1919 sebagai salah satu museum terawal di China. Tak lama setelah Perang Tiongkok-Jepang Kedua, koleksi dari institusi tersebut rusak parah dan sebagian dipindahkan ke Jepang.

Pada September 1953, museum tersebut berganti nama menjadi Museum Provinsi Shanxi (山西省博物馆, Shānxīshĕng Bowuguan). Setelah penyelesaian bangunan barunya pada 2005, tempat tersebut secara resmi berganti nama menjadi Museum Shanxi.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Koordinat: 37°51′54″N 112°31′35″E / 37.8650°N 112.5264°E / 37.8650; 112.5264