Golek Garwo (film)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Golek Garwo (Bahasa Inggris: The Other Half) adalah sebuah film dokumenter pendek Indonesia tahun 2020 berdurasi 30 menit yang disutradarai oleh Wahyu Utami.

Golek Garwo
SutradaraWahyu Utami
Perusahaan
produksi
Majujalan Films
Tanggal rilis
2020
Durasi30 menit
NegaraIndonesia

Sinopsis[sunting | sunting sumber]

Golek Garwo adalah acara perjodohan yang diadakan sebulan sekali di Yogyakarta. Forum ini diadakan secara konvensional. Basri (62), seorang duda, tinggal sendiri sejak istrinya meninggal. Anak perempuannya pindah ke pulau lain sejauh 893 km bersama suaminya. Basri pun bertemu Musiyem (56), seorang janda tua di acara Golek Garwo, kemudian mereka memutuskan untuk menikah.[1]

Penghargaan[sunting | sunting sumber]

Film ini dinominasikan di Festival Film Indonesia 2020 sebagai Film Dokumenter Pendek Terbaik.[2][3]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Wati, Wahyu Utami (2018-10-10). "Golek Garwo". Wahyu Utami (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-06. Diakses tanggal 2021-06-06. 
  2. ^ antara. "Daftar Lengkap Nomine & Kategori Festival Film Indonesia (FFI) 2020". tirto.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-06. Diakses tanggal 2021-06-06. 
  3. ^ "[Press Release] Festival Film Indonesia 2020 Mengumumkan Daftar Nominasi Peraih Piala Citra – Festival FIlm Indonesia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-04-24. Diakses tanggal 2021-06-06. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Trailer resmi Diarsipkan 2021-06-06 di Wayback Machine.