Aishwarya Rai Bachchan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 5 April 2013 08.37 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 65 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q47059)

Aishwarya Rai Bachchan
Aishwarya Rai Bachchan pada peluncuran Koleksi Perhiasan Longines Olahraga Baru (2007).
LahirAishwarya Rai
Tempat tinggalMumbai, Maharashtra, India[1]
KebangsaanIndia
Nama lainAishwarya Rai Bachchan
PekerjaanModel, Aktris
Tahun aktif1991 – sekarang
Dikenal atasMiss World 1994
Pemenang
Aktris film Bollywood
Suami/istriAbhishek Bachchan (2007–sekarang)
PenghargaanFilmfare Aktris Terbaik (Tamil)
1999 Jeans
Aktris Terbaik
2000 Hum Dil De Chuke Sanam
2003 Devdas

Aishwarya Rai-Bachchan atau Aishwarya Bachchan[2] (Nama lahir: Aishwarya Rai, Tulu: ಐಶ್ವರ್ಯಾ ರೈ) (lahir 1 November 1973) adalah seorang pemeran Bollywood dan pernah menjadi Miss World. Sebelum bermain dalam dunia film, Aishwara Rai pernah menjadi model.

Aishwara Rai pertama kali bermain dalam film Tamil yang berjudul Iruvar, setelah itu bermain dalam film Jeans (1998). Dan pernah mendapatkan penghargaan Filmfare Best Actress Award South. Dan pada tahun 1999, Aishwara Rai pertama kali bermain dalam film Bollywood yang berjudul Hum Dil De Chuke Sanam yang disutradarai oleh Sanjay Leela Bhansali. Penampilannya dalam film tersebut membuat Aishwara Rai mendapat penghargaan Filmfare Best Actress Award. Lalu, pada tahun 2002 dia bermain dalam film Devdas. Setelah mengalami tahap lambat pada tahun 2002-2005. Aishwara bermain dalam film Dhoom 2 dan ternyata film itu sangat sukses. Dan film sukses lainnya adalah film Guru dan film Jodha Akbar pada tahun 2008.

Kehidupan Pribadi

Berkas:Aishwarya MW 1994.jpg
Aishwarya saat menjabat sebagai Miss World 1994.

Pada tahun 1999 Aishwarya mulai berkencan dengan aktor Bollywood Salman Khan; hubungan mereka sering dilaporkan di media sampai pasangan ini berpisah pada tahun 2001. Rai menyatakan "kekerasan (verbal, fisik dan emosional), perselingkuhan dan penghinaan" oleh Khan sebagai alasan untuk mengakhiri hubungan mereka.[3] Dalam artikel Times of India tahun 2009, Khan membantah bahwa ia pernah memukul Rai: "Itu tidak benar bahwa saya memukul wanita."[4]

Rai menikah dengan aktor Abhishek Bachchan, mereka bertemu pada tahun 1997.[5] Pertunangan mereka diumumkan pada 14 Januari 2007 dan kemudian dikonfirmasikan oleh ayahnya, Amitabh Bachchan.[6] Pasangan itu menikah pada 20 April 2007 sesuai dengan upacara tradisional Hindu dari komunitas Bunt, yang dia anut.[7] Mereka telah digambarkan sebagai supercouple oleh media India.[8][9] Rai sangat dekat dengan keluarganya dan tinggal dengan mereka di Bandra, Mumbai, sampai pernikahannya.[10][11] Rai adalah penganut Hindu dan sangat religius.

Pada tanggal 11 November 2011, Abhishek Bachchan mengumumkan melalui Twitter-nya, bahwa Rai telah melahirkan seorang bayi perempuan.[12]

Penghargaan

Filmfare Awards

Berkas:Abhishek & Aishwarya.jpg
Aishwarya Rai dengan suaminya, Abhishek Bachchan, di IIFA Awards (2007)

Pemenang


Nominasi

International Indian Film Academy Awards

Pemenang

Nominasi

Star Screen Awards

Winner

Nominasi

Zee Cine Awards

Pemenang

Nominasi

Penghargaan Lainnya

Winner

Miss India

  • 1994 - Miss Catwalk [19]
  • 1994 - Miss Miraculous
  • 1994 - Miss Photogenic [20]
  • 1994 - Miss Perfect Ten [21]
  • 1994 - Miss Popular
  • 1994 - Miss India World (pemenang gelar ini)


Filmografi

Tahun Judul Bahasa Peran Catatan
1997 Iruvar Tamil Pushpa/Kalpana Pertama kali berperan ganda
Aur Pyaar Ho Gaya Hindi Ashi Kapoor
1998 Jeans Tamil Madhumitha/Vaishnavi Pemenang, Filmfare Best Actress Award South
Entri resmi India untuk Oscar
1999 Aa Ab Laut Chalen Hindi Pooja
Hum Dil De Chuke Sanam Hindi Nandini Pemenang, Filmfare Best Actress Award
Ravoyi Chandamama Telugu Penampilan Cameo
Taal Hindi Mansi Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
2000 Mela Hindi Champakali Penampilan Cameo
Kandukondain Kandukondain Tamil Meenakshi Bala
Josh Hindi Shirley
Hamara Dil Aapke Paas Hai Hindi Preeti Virat Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
Dhaai Akshar Prem Ke Hindi Sahiba Grewal
Mohabbatein Hindi Megha Nominated, Filmfare Best Supporting Actress Award
2001 Albela Hindi Sonia
2002 Hum Tumhare Hain Sanam Hindi Suman Penampilan Cameo
Hum Kisi Se Kum Nahin Hindi Komal Rastogi
23rd March 1931: Shaheed Hindi Penampilan Cameo
Devdas Hindi Parvati (Paro) Pemenang, Filmfare Best Actress Award
Entri resmi India untuk Oscar
Shakti: The Power Hindi Aishwarya Rai Penampilan Cameo
2003 Chokher Bali Bengali Binodhini
Dil Ka Rishta Hindi Tia Sharma
Kuch Naa Kaho Hindi Namrata Shrivastav
2004 Bride & Prejudice Bahasa Inggris Lalita Bakshi
Khakee Hindi Mahalakshmi
Kyun...! Ho Gaya Na Hindi Diya Malhotra
Raincoat Hindi Neerja Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
2005 Shabd Hindi Antara Vashist
Bunty Aur Babli Hindi Penampilan khusus dalam lagu Kajra Re
Mistress of Spices English Tilo
2006 Umrao Jaan Hindi Umrao Jaan
Dhoom 2 Hindi Sunehri Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
2007 Guru Hindi Sujata Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
Provoked Inggris/Hindi Kiranjit Ahluwalia
The Last Legion Inggris Mira
2008 Jodhaa Akbar Hindi Jodhabai Di Nominasikan, Filmfare Best Actress Award
Sarkar Raj Hindi Anita
2009 The Pink Panther 2 English Sonia Solandres
Raavan Hindi Filming
Ashokavanam Tamil Filming
2010 Endhiran Tamil Filming
Action Replayy Hindi Mala
Guzaarish Hindi Sofia D'Souza Nominated—Filmfare Best Actress Award

Pranala luar

Referensi

  1. ^ "The Telegraph – Calcutta : Frontpage". The Telegraph. Kolkota, India. 20 April 2007. Diakses tanggal 14 February 2011. 
  2. ^ "The name's Bachchan, Aishwarya Bachchan!". ExpressIndia. 2007-05-01. Diakses tanggal 2008-11-20. 
  3. ^ "Salman Khan chapter was a nightmare in my life: Aishwarya Rai". Diakses tanggal 19 September 2009. 
  4. ^ "Salman didn't hit Ash!". The Times Of India. 10 Sep 2009. Diakses tanggal 25 July 2010. 
  5. ^ "Ash on Vogue cover for the third time". The Times Of India. 
  6. ^ Singh, Harneet (16 January 2007). "It was sudden...but this is the 21st century, one must be prepared". The Indian Express. Diakses tanggal 16 June 2011. 
  7. ^ "Abhishek arrives on horseback for wedding". rediff.com. Diakses tanggal 16 June 2011. 
  8. ^ "It's London in spring time!". The Times Of India. 4 April 2007. Diakses tanggal 19 September 2009. 
  9. ^ "I didn't chicken out of Dostana, says Saif Ali Khan". The Hindu. Chennai, India. 1 August 2009. Diakses tanggal 19 September 2009. 
  10. ^ "Why did Aishwarya dump Vivek?". The Times Of India. Diakses tanggal 19 August 2009. 
  11. ^ "The buzz outside Ash's house". Diakses tanggal 19 September 2009. 
  12. ^ "Aishwarya Rai Bachchan delivers a baby girl!". e News Gulf. Diakses tanggal 16 November 2011. 
  13. ^ The Winners - 1999
  14. ^ Filmfare Winners - 2002
  15. ^ Filmfare nominations 1999
  16. ^ a b Filmfare nominations 2000
  17. ^ Nominees of 50th Filmfare Awards
  18. ^ Nominees of 52nd Filmfare Awards
  19. ^ a b c d AISHWARYA-FOREVER [dot] com
  20. ^ 13th Annual Star Screen Awards Nominations Announced!
  21. ^ a b [1]
  22. ^ a b [2]
  23. ^ [3]
Penghargaan dan prestasi
Didahului oleh:
Jamaika Lisa Hanna
Miss World
1994
Diteruskan oleh:
Venezuela Jacqueline Aguilera
Didahului oleh:
Filipina Ruffa Gutierrez
Miss World Asia dan Oceania
1994
Diteruskan oleh:
Korea Selatan Choi Yoon-young
Didahului oleh:
Karminder Kaur-Virk
Femina Miss India
1994
Diteruskan oleh:
Preeti Mankotia