My Precious (film)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
My Precious
Poster Resmi Film My Precious (2023)
Nama lain
Thaiรักแรก โคตรลืมยาก
Sutradara
  • Naphat Chitveerapat
  • Fon Kanittha Kwunyoo
Berdasarkan
The Girl We Chased Together in Those Years
oleh
Pemeran
Perusahaan
produksi
  • GMMTV
  • Nar-ra-tor
  • Parbdee Thaweesuk
Tanggal rilis
  • 27 April 2023 (2023-04-27) (Thailand)
Durasi120 menit
NegaraThailand
BahasaThai

My Precious (Thai: รักแรก โคตรลืมยาก; RTGS: Rak Raek Khot Luem Yak, lit. The First Love is so Hard to Forget) adalah film komedi drama romansa Thailand tahun 2023 yang dibintangi oleh Korapat Kirdpan (Nanon) dan Rachanun Mahawan (Film). Film tersebut diadaptasi dari novel populer Taiwan yang berjudul The Girl We Chased Together in Those Years karya Jiu Badao dan juga remake dari film populer berjudul You Are The Apple of My Eye.[1]

My Precious disutradarai oleh Naphat Chitveerapat dan "Fon" Kanittha Kwunyoo. Film ini merupakan salah satu dari 17 serial televisi dan 1 film yang diumumkan pada acara GMMTV 2020: NEW & NEXT tanggal 15 Oktober 2019. Namun, terjadinya pandemi COVID-19 membuat produksi film ini diundur dan diumumkan ulang pada acara GMMTV 2022: BORDERLESS tanggal 1 Desember 2021. Film ini akhirnya dirilis perdana pada 27 April 2023 di Thailand dan rilis di Indonesia pada 26 Juli 2023.

Sinopsis[sunting | sunting sumber]

Mengambil latar cerita pada tahun 1999, My Precious mengangkat garis besar cerita tentang sekelompok siswa laki-laki pembuat onar yang jatuh cinta kepada satu gadis yang sama. Gadis tersebut adalah siswi terbaik di kelas yang cantik, cerdas, berprestasi, dan digandrungi banyak siswa. Cerita dimulai dengan mengambil fokus pada kehidupan seorang siswa berusia 16 tahun yang bernama Tong. Dia merupakan pentolan sekolah bersama teman-temannya, yakni Dong, Bank, Mai, dan Pao. Kelompok siswa ini terkenal karena selalu berulah dan berbuat iseng kepada guru-guru.

Suatu hari, Tong dan teman-temannya membuat masalah di kelas sehingga membuat gurunya kesal. Akhirnya, Tong pun dihukum dengan duduk di depan Lin, siswi terpintar dan termanis di kelas tersebut. Bahkan, teman-teman Tong juga jatuh cinta kepada siswi terbaik tersebut. Berbeda dengan teman-temannya, Tong justru merasa jika dirinya terlalu hebat dan keren untuk jatuh cinta kepada siapapun. Meski demikian, hubungan Tong dan Lin semakin dekat karena Lin yang ditugaskan guru untuk membantu Tong belajar.

Waktu yang dihabiskan untuk belajar bersama pun akhirnya mengarah pada ikatan yang lebih dalam. Mereka pun mengalami cinta pertamanya yang kerap disebut juga dengan nama ‘Cinta Monyet”. Meski begitu, perasaan cinta tersebut tidak mudah untuk dilupakan, tak peduli seberapa lama waktu telah berlalu.

Pemeran[sunting | sunting sumber]

Utama[sunting | sunting sumber]

Pendukung[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]