Gege Akutami

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Gege Akutami
Nama asal芥見下々
Pelafalanあくたみ げげ
Lahir26 Februari 1992 (umur 32)
Iwate, Jepang
KebangsaanJepang
PekerjaanMangaka
Tahun aktif2014–sekarang
Karya terkenalJujutsu Kaisen
IMDB: nm12013605 Rottentomatoes: celebrity/gege_akutami Anime News Network: 177440 Metacritic: person/gege-akutami Goodreads author: 17890308

Gege Akutami (Jepang: 芥見下々, Hepburn: Akutami Gege, lahir 26 Februari 1992) adalah seorang mangaka Jepang, terkenal akan karyanya Jujutsu Kaisen. Gege Akutami adalah nama pena dan nama asli serta gender pengarang tidak diketahui.[1]

Biografi[sunting | sunting sumber]

Gege Akutami lahir di Prefektur Iwate pada tanggal 26 Februari 1992.[2] Akutami pindah ke Sendai di Prefektur Miyagi saat kelas lima. Akutami mulai menggambar manga dengan meniru seorang teman, yang kemudian menginspirasinya untuk menjadi mangaka profesional.[3][4] Akutami menyebut Tite Kubo sebagai pengaruh karyanya setelah membaca Bleach saat kelas empat, selain Hunter x Hunter dan Neon Genesis Evangelion di antara karya-karya lainnya.[3] Pada tahun 2014, Gege Akutami mulai bekerja sebagai asisten Yasuhiro Kano di Kiss x Death.[5]

Akutami menerbitkan karya pertamanya di tahun yang sama, berjudul "Kamishiro Sōsa" (神代捜査), sebuah one-shot yang diterbitkan dalam Jump NEXT! vol. 2 Shueisha pada 7 Mei 2014.[6][7] Karya selanjutnya adalah No.9, dengan satu bab one-shot diterbitkan dalam Jump NEXT! vol. 2 pada 1 Mei 2015,[8] dan one-shot lainnya dalam Weekly Shōnen Jump edisi ke-46 pada 10 Oktober 2015.[9] Akutami menerbitkan one-shot "Nikai Bongai Barabarujura" (二界梵骸バラバルジュラ) dalam Weekly Shōnen Jump 2016 edisi ke-44, dirilis pada 3 Oktober 2016. One-shot ini dinominasikan untuk kontes "Gold Future Cup" ke-11 yang diselenggarakan majalah tersebut.[10][11] Pada tahun 2017, Akutami menerbitkan Tokyo Metropolitan Curse Technical School (東京都立呪術高等専門学校, Tōkyō Toritsu Jujutsu Kōtō Senmon Gakkō), sebuah seri 4-bab yang ditayangkan dalam Jump GIGA sejak 28 April hingga 28 Juli 2017.[12][13] Seri ini kemudian menjadi prekuel dari karya Akutami selanjutnya, Jujutsu Kaisen, yang kemudian diberi judul Jujutsu Kaisen 0.[14] Akutami memulai penerbitan Jujutsu Kaisen dalam Weekly Shōnen Jump 2018 edisi ke-14, dirilis pada 5 Maret 2018.[15]

Karya[sunting | sunting sumber]

  • Kamishiro Sōsa (神代捜査) (2014) — One-shot diterbitkan dalam Shōnen Jump Next! Shueisha.[16]
  • No.9 (2015) — One-shot diterbitkan dalam Shōnen Jump Next! Shueisha.[17]
  • No.9 (2015) — One-shot diterbitkan dalam Weekly Shōnen Jump Shueisha.[18]
  • Nikai Bongai Barabarujura (二界梵骸バラバルジュラ) (2016) — One-shot diterbitkan dalam Weekly Shōnen Jump Shueisha.[19]
  • Tokyo Metropolitan Curse Technical School (東京都立呪術高等専門学校, Tōkyō Toritsu Jujutsu Kōtō Senmon Gakkō) (2017–2018) — Diserialisasikan dalam Jump GIGA Shueisha.[12][13]
  • Jujutsu Kaisen (呪術廻戦) (2018–sekarang) — Diserialisasikan dalam Weekly Shōnen Jump Shueisha.[15]

Penghargaan[sunting | sunting sumber]

Pada tahun 2016, one-shot Nikai Bongai Barabarujura milik Akutami dinominasikan untuk kontes Gold Future Cup ke-11 Weekly Shōnen Jump.[20] Pada tahun 2019, manga Jujutsu Kaisen dinominasikan untuk Penghargaan Manga Shogakukan ke-65 dalam kategori shōnen.[21] Akutami adalah pemenang grand prize 2020 untuk Jujutsu Kaisen dalam Mando Kobayashi, acara ragam manga bulanan Kendo Kobayashi di mana pemenang dipilih berdasarkan selera pribadi.[22] Pada tahun 2021, Jujutsu Kaisen terdaftar sebagai nominasi untuk penghargaan tahunan Penghargaan Kebudayaan Osamu Tezuka ke-25.[23]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "芥見下々の顔画像や本名は?出身高校や学歴などプロフィールも紹介!" (dalam bahasa Jepang). 26 Januari 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-27. Diakses tanggal 27 Agustus 2021. 
  2. ^ 「呪術廻戦」作者・芥見下々氏はどんな人?性別や影響を受けた作品を解説. Abema Times (dalam bahasa Jepang). 28 September 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 September 2021. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  3. ^ a b "呪術廻戦 公式ファンブック/芥見 下々 | 集英社の本 公式". 集英社の本 | コミックス~書籍~雑誌の公式情報と試し読み. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-01-23. Diakses tanggal 2021-04-01. 
  4. ^ says, Booka (2021-03-15). "Gege Akutami x Tite Kubo Special Talk". Edomonogatari (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-20. Diakses tanggal 2021-04-01. 
  5. ^ Lachasse, Jérôme (6 Juni 2020). "Jujutsu Kaisen: ce qu'il faut savoir sur le nouveau manga événement" (dalam bahasa Prancis). BFM TV. Archived from the original on 2021-12-16. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  6. ^ 少年ジャンプNEXT!! 2014 vol.2. shonenjump.com (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 Juni 2014. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  7. ^ "少年ジャンプNEXT! Vol.2 2014年6/1号". Neowing (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 Januari 2020. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  8. ^ ジャンプNEXT!!2015 Vol.2 2015年6月号. Neowing (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Oktober 2020. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  9. ^ 週刊少年ジャンプ 2015年10/26号. Neowing (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 April 2019. Diakses tanggal 22 Oktobee 2020. 
  10. ^ Hodgkins, Crystalyn (29 Agustus 2016). "Shonen Jump Magazine Launches 11th 'Gold Future Cup' Contest". Anime News Network. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-11-08. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  11. ^ 週刊少年ジャンプ 2015年10/26号. Neowing (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Oktober 2020. Diakses tanggal 22 Oktober 2020. 
  12. ^ a b ジャンプGIGA 2017 vol.1 (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 1 Mei 2017. Diakses tanggal 27 September 2020. 
  13. ^ a b ジャンプGIGA 2017 vol.4 (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-08-25. Diakses tanggal 27 September 2020. 
  14. ^ 呪術廻戦 0 東京都立呪術高等専門学校 (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-22. Diakses tanggal 9 Desember 2018. 
  15. ^ a b ジャンプ50周年記念した新連載、第1弾は新鋭が描くダークファンタジー. Natalie (dalam bahasa Jepang). Natasha, Inc. 5 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-21. Diakses tanggal 1 Agustus 2019. 
  16. ^ vol.2 2014 定価:460円(税込) ★5月7日(水)発売!!★ (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 Oktober 2014. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  17. ^ vol.2 2015 定価:460円(税込)★5月1日(金)発売!!★ (dalam bahasa Jepang). Shueisha. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 Agustus 2016. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  18. ^ 週刊少年ジャンプ2015年46. Media Arts Database (dalam bahasa Jepang). Agency for Cultural Affairs. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 November 2021. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  19. ^ 週刊少年ジャンプ2016年44. Media Arts Database (dalam bahasa Jepang). Agency for Cultural Affairs. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 November 2021. Diakses tanggal 28 November 2021. 
  20. ^ "Shonen Jump Magazine Launches 11th 'Gold Future Cup' Contest". Anime News Network (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-11-08. Diakses tanggal 2021-04-01. 
  21. ^ "65th Shogakukan Manga Awards' Nominees Announced". Anime News Network (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-25. Diakses tanggal 2021-04-01. 
  22. ^ Parker-Dalton, Jacob (2021-01-25). "Gege Akutami to Make First TV Appearance in Mechamaru Cosplay". OTAQUEST (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-21. Diakses tanggal 2021-04-01. 
  23. ^ "Demon Slayer, Jujutsu Kaisen, Promised Neverland Nominated for Tezuka Osamu Cultural Prize". Anime News Network (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-03-18. Diakses tanggal 2021-04-01. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]