Lompat ke isi

Arteri seliaka

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Arteri seliaka atau disebut juga trunkus seliakus adalah pembuluh darah pendek yang merupakan cabang arteri utama pertama dari aorta abdominalis.[1][2]

Arteri seliaka dan cabang-cabangnya (arteri seliaka di bagian tengah gambar)

Arteri ini berjalan di bawah ligamentum arkuata medial, persis setelah aorta memasuki regio abdomen setinggi tulang belakang torakal 12. Panjangnya sekitar 1,5-2 cm dan menyuplai darah untuk daerah esofagus bagian distal hingga bagian duodenum, hati, pankreas, kandung empedu, dan limpa.[1][3]

Arteri ini memiliki tiga cabang utama yaitu:

  • Arteri gastrika kiri yang bertanggung jawab untuk suplai darah ke kurvatura minor lambung dan bagian bawah esofagus dan beranastomose dengan arteri gastrika kanan.[1][4]
  • Arteri hepatika komunis yang memiliki banyak percabangan dan menyuplai darah untuk hati, pilorus lambung, kandung empedu, duodenum, dan pankreas.[1][4]
  • Arteri splenikus yang memiliki banyak sekali percabangan di bagian kurvatura mayor lambung, bagian fundus lambung, dan pankreas. Bagan ujung arteri ini menyediakan oksigen untuk limpa.[1][4]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d e Ahluwalia, Nanki; Nassereddin, Ali; Futterman, Bennett (2022). Anatomy, Abdomen and Pelvis, Celiac Trunk. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing. PMID 29083567. 
  2. ^ D'Souza, Donna. "Celiac artery | Radiology Reference Article | Radiopaedia.org". Radiopaedia (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-03-16. 
  3. ^ "Celiac trunk". Kenhub (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-03-16. 
  4. ^ a b c White, Richard D.; Weir-McCall, Jonathan R.; Sullivan, Carl M.; Mustafa, Syed A. R.; Yeap, Phey M.; Budak, Matthew J.; Sudarshan, Thiru A.; Zealley, Ian A. (2015-05-01). "The Celiac Axis Revisited: Anatomic Variants, Pathologic Features, and Implications for Modern Endovascular Management". RadioGraphics. 35 (3): 879–898. doi:10.1148/rg.2015140243. ISSN 0271-5333.