Operasi labia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Operasi labia adalah prosedur yang dirancang untuk mengurangi ukuran labia mayora bagian luar yang memiliki rambut melalui pembedahan.[1]

Tujuan[sunting | sunting sumber]

Operasi labia bertujuan untuk memperbaiki ukuran labia agar memiliki ukuran yang lebih kecil terutama ketika dirasa bentuk bibir vagina tidak simetris atau abnormal, sekaligus mempercantik tampilan area miss V yang dimiliki.[2]

Secara umum, ada sejumlah alasan bagi wanita untuk melakukan labiaplasty termasuk kondisi labia yang membesar akibat melahirkan, efek usia, faktor genetik, ataupun aktivitas seksual. Dengan bentuk labia yang kurang simetris terkadang juga dapat menyebabkan peradangan pada kulit, terlebih ketika melakukan aktivitas fisik, seperti saat berjalan, duduk, atau olahraga bersepeda maupun berkuda.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Labia Majoraplasty | Aesthetic Genital Plastic Surgery". American Society of Plastic Surgeons (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-05-04. 
  2. ^ "Labiaplasty, Operasi Vagina untuk Perbaiki Tampilan Miss V!". HDmall Indonesia. Diakses tanggal 2024-05-04.