Antonin Scalia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Antonin Scalia
Potret Antonin Scalia, Hakim Agung, Mahkamah Agung A.S.
Potret resmi, 2013
Hakim Agung Amerika Serikat
Masa jabatan
September 26, 1986 – Februari 13, 2016
Dicalonkan olehRonald Reagan
Hakim Pengadilan Tinggi Federal Amerika Serikat untuk Wilayah Distrik Columbia
Masa jabatan
17 Agustus 1982 – 26 September 1986
Dicalonkan olehRonald Reagan
Sebelum
Pendahulu
Roger Robb
Sebelum
Wakil Jaksa Agung Amerika Serikat untuk Kantor Penasihat Hukum
Masa jabatan
22 Agustus 1974 – 20 Januari 1977
PresidenGerald Ford
Sebelum
Pengganti
John Harmon
Ketua Konferensi Administratif Amerika Serikat
Masa jabatan
September 1972 – Agustus 1974
PresidenRichard Nixon
Sebelum
Pengganti
Robert Anthony
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir
Antonin Gregory Scalia

(1936-03-11)11 Maret 1936
Trenton, New Jersey, AS
Meninggal13 Februari 2016(2016-02-13) (umur 79)
Shafter, Texas, AS
MakamTaman Makam Fairfax
Suami/istri
Maureen McCarthy
(m. 1960)
Anak9, termasuk Eugene
Pendidikan
Penghargaan sipil
Tanda tangan
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Antonin Gregory Scalia (/ˌæntənɪn skəˈlə/ simak; 11 Maret 1936 – 13 Februari 2016)[1][n 1] adalah seorang yuris Amerika Serikat yang menjabat sebagai Hakim Agung Amerika Serikat sejak tahun 1986 hingga kematiannya pada tahun 2016. Ia digambarkan sebagai jangkar intelektual bagi pandangan orisinalis dan tekstualis di sayap konservatif Mahkamah Agung AS. Atas peranannya sebagai tokoh yang mendorong gerakan orisinalis dan tekstualis dalam hukum Amerika, ia digambarkan sebagai salah satu yuris paling berpengaruh di abad ke-20,[8] dan salah satu hakim terpenting dalam sejarah Mahkamah Agung.[9] Ia secara anumerta dianugerahi Presidential Medal of Freedom pada tahun 2018, dan Sekolah Hukum Antonin Scalia di Universitas George Mason dinamai untuk menghormatinya.

Scalia lahir di Trenton, New Jersey. Sebagai seorang Katolik yang taat, ia bersekolah di SMA Xavier, sebuah sekolah Yesuit, sebelum menerima gelar sarjana dari Universitas Georgetown. Scalia kemudian lulus dari Sekolah Hukum Harvard dan menghabiskan waktu selama enam tahun di Jones Day sebelum menjadi profesor hukum di Universitas Virginia. Pada awal tahun 1970-an, ia menjabat dalam pemerintahan Nixon dan Ford, pada akhirnya menjadi Wakil Jaksa Agung di bawah Presiden Gerald Ford. Ia menghabiskan sebagian besar tahun-tahun pemerintahan Carter mengajar di Universitas Chicago, tempat ia menjadi salah satu penasihat pertama Federalist Society yang adalah anggota fakultas. Pada tahun 1982, Presiden Ronald Reagan menetapkan Scalia sebagai hakim di Pengadilan Tinggi Federal Amerika Serikat untuk Wilayah Distrik Columbia. Empat tahun kemudian, Reagan menunjuknya ke Mahkamah Agung, di mana Scalia menjadi hakim agung Italia-Amerika pertama setelah konfirmasi dengan suara bulat oleh Senat AS 98-0.[n 2]

Scalia memegang yurisprudensi dan ideologi yang konservatif, mengadvokasikan tekstualisme dalam interpretasi hukum dan orisinalisme dalam interpretasi konstitusi. Ia mengirimi rekan-rekannya dengan "Ninogram" (memo-memo yang dinamakan berdasarkan nama panggilannya, "Nino") berupaya mempersuasi mereka kepada sudut pandangnya. Ia adalah pembela kekuasaan cabang pemerintahan eksekutif dan meyakini bahwa Konstitusi AS memperbolehkan hukuman mati dan tidak menjamin hak baik untuk aborsi maupun pernikahan sesama jenis. Terlebih lagi, Scalia memandang tindakan afirmatif dan kebijakan-kebijakan lainnya yang memberikan status perlindungan khusus bagi kelompok minoritas sebagai inkonstitusional. Pandangan semacam itu memberinya reputasi sebagai salah satu dari hakim agung yang paling konservatif di Mahkamah Agung. Dalam banyak kasus, ia mengajukan opini terpisah, sering kali mengecam opini mayoritas di Mahkamah Agung—terkadang dengan pedas.

Opini Scalia yang paling penting meliputi dissent seorang dirinya dalam Morrison v. Olson (berargumen menentang konstitusionalitas dari sebuah hukum Penasihat Independen), dan opini mayoritasnya dalam Crawford v. Washington (mendefinisikan hak konfrontasi di bawah Amandemen Keenam) dan District of Columbia v. Heller (memegang bahwa Amandemen Kedua Konstitusi AS menjamin hak individu untuk kepemilikan senjata api tangan).

Masa kecil dan pendidikan[sunting | sunting sumber]

Scalia lahir pada tanggal 11 Maret 1936, di Trenton, New Jersey.[10] Ia adalah anak tunggal Salvatore Eugenio (Eugene) Scalia (1903–1986), seorang imigran Italia dari Sommatino, Sisilia. Ayah Scalia lulus dari Universitas Rutgers dan adalah mahasiswa pascasarjana di Universitas Columbia dan klerek pada waktu anaknya dilahirkan.[11] Eugene Scalia kemudian menjadi seorang profesor rumpun bahasa Roman di Kolese Brooklyn, tempat ia adalah penganut mazhab kritik sastra baru formalis dari teori sastra.[12] Ibu Scalia, Catherine Louise (née Panaro) Scalia (1905–1985), lahir di Trenton dengan orang tua imigran Italia dan bekerja sebagai guru sekolah dasar.[11][13]

Pada tahun 1939, Scalia dan keluarganya pindah ke Elmhurst, Queens, tempat ia bersekolah di Sekolah Clement C. Moore P.S. 13.[14][15] Setelah menyelesaikan kelas delapan,[16] ia mendapatkan beasiswa akademik ke SMA Xavier, sebuah sekolah militer Yesuit di Manhattan,[17] dari mana ia lulus dengan peringkat pertama di kelasnya pada tahun 1953.[18] Scalia mencapai nilai rata-rata 97.5 di Xavier, meraih penghargaan dalam bahasa Latin, Yunani, dan debat, di antara mata pelajaran lainnya, selain juga menjadi anggota terhormat dari klub Glee.[19] Ia di kemudian hari merenungkan bahwa ia menghabiskan sebagian besar waktunya untuk tugas sekolah dan mengakui, "Saya tidak pernah keren."[20]

Sewaktu muda, Scalia juga aktif sebagai Pramuka dan menjadi bagian dari organisasi kehormatan nasional Pramuka, Order of the Arrow.[21] Teman sekelas yang kemudian akan menjadi pejabat Negara Bagian New York William Stern mengingat Scalia di masa SMAnya: "Anak ini adalah seorang konservatif ketika ia berumur 17 tahun. Seorang Katolik yang sangat konservatif. Ia bisa saja menjadi anggota Kuria. Ia adalah siswa terbaik di kelasnya. Ia brilian, jauh di atas semua orang lain."[10][22]

Pada tahun 1953, Scalia mendaftar di Universitas Georgetown, tempat ia mengambil jurusan sejarah. Ia menjadi juara debat perguruan tinggi di Philodemic Society di Universitas Georgetown dan menjadi pemain yang mendapat pujian kritis.[23] Ia mengambil tahun keduanya kuliah ke luar negeri di Swiss di Universitas Fribourg.[10] Scalia lulus dari Georgetown pada tahun 1957 sebagai narawisuda kelas dengan gelar Bachelor of Arts, summa cum laude. Scalia kemudian studi hukum di Sekolah Hukum Harvard, tempat ia menjadi editor untuk Harvard Law Review.[24] Ia lulus dari Sekolah Hukum Harvard pada tahun 1960 dengan Bachelor of Laws, magna cum laude. Harvard memberi penghargaan kepada Scalia sebuah Sheldon Fellowship, yang mengizinkannya untuk bepergian ke luar negeri di Eropa selama tahun 1960 and 1961.[25]

Catatan kaki[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Sumber-sumber jurnalistik terpecah mengenai apakah Scalia meninggal pada malam hari tanggal 12 Februari 2016, atau pada pagi hari tanggal 13 Februari 2016.[2][3][4][5][6][7]
  2. ^ Senator Barry Goldwater dan Jake Garn tidak hadir dalam sidang konfirmasi.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Biography of Former Associate Justice Antonin Scalia". Supreme Court of the United States. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 26, 2017. Diakses tanggal July 23, 2017. 
  2. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama NYT-20160213-al
  3. ^ Hunt, Darren (February 13, 2016), Supreme Court Justice Scalia dies during hunting trip near Marfa, KVIA-TV, diarsipkan dari versi asli tanggal February 13, 2016, diakses tanggal February 13, 2016 
  4. ^ Smith, David (February 13, 2016), "Antonin Scalia obituary: conservative supreme court justice dies aged 79", The Guardian, diarsipkan dari versi asli tanggal February 14, 2016, diakses tanggal February 14, 2016 
  5. ^ Whitely, Jason (February 14, 2016). "Official: Scalia died of heart attack". USA Today. Diarsipkan dari versi asli tanggal February 14, 2016. Diakses tanggal February 14, 2016. 
  6. ^ Bobic, Igor (February 14, 2016). "Antonin Scalia Died Of A Heart Attack: Report". The Huffington Post. Diarsipkan dari versi asli tanggal February 15, 2016. Diakses tanggal February 14, 2016. 
  7. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama WashingtonPost
  8. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama :0
  9. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama :1
  10. ^ a b c Molotski, Irwin (18 Juni 1986). "The Supreme Court: Man in the News; Judge with tenacity and charm: Antonin Scalia". The New York Times. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 Agustus 2014. Diakses tanggal 12 Januari 2010. 
  11. ^ a b Biskupic 2009, hlm. 11–15
  12. ^ Talbot, Margaret (28 Maret 2005), "Supreme confidence: The jurisprudence of Antonin Scalia", The New Yorker, diarsipkan dari versi asli tanggal February 15, 2016, diakses tanggal 15 Februari 2016 
  13. ^ "Antonin Scalia Fast Facts". CNN. 8 Maret 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 Februari 2016. Diakses tanggal 14 Februari 2016. 
  14. ^ Murphy 2014, hlm. 10.
  15. ^ Barker, Kim (14 Februari 2016). "In Queens, Antonin Scalia Took Pride in Melting Pot and Confrontation". The New York Times. Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 Februari 2016. Diakses tanggal 15 Februari 2016. 
  16. ^ Biskupic 2009, hlm. 17–19.
  17. ^ Biskupic 2009, hlm. 21.
  18. ^ Marcus, Ruth (22 Juni 1986), "Scalia tenacious after staking out a position", The Washington Post, diarsipkan dari versi asli tanggal 9 September 2013, diakses tanggal 12 Januari 2010 
  19. ^ "Two From Diocese Win 22 Honors at Xavier". The Tablet. July 4, 1953. hlm. 9. Diakses tanggal 25 Maret 2023. 
  20. ^ "Justice Scalia on the record", CBS, 24 Agustus 2008, diarsipkan dari versi asli tanggal January 4, 2010, diakses tanggal 13 Januari 2010 
  21. ^ Wendell, Bryan (16 Februari 2016). "Before he served on the Supreme Court, Antonin Scalia was a Boy Scout". Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Februari 2016. Diakses tanggal 18 Februari 2016. 
  22. ^ Staab 2006, hlm. 3.
  23. ^ Murphy 2014, hlm. 22–27.
  24. ^ "Scalia Speaks in Ames, Scolds Aggressive Student", Harvard Law Record, 7 Desember 2006, diarsipkan dari versi asli tanggal 10 April 2010, diakses tanggal 12 Januari 2010 
  25. ^ Fox, John, Biographies of the Robes: Antonin Gregory Scalia, PBS, diarsipkan dari versi asli tanggal September 6, 2017, diakses tanggal 12 Januari 2010 

Daftar Pustaka[sunting | sunting sumber]

Video luar
After Words interview with Biskupic on American Original, Desember 12, 2009, C-SPAN