Konsonan langit-langit belakang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 3 April 2013 13.08 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 40 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q19408)

Konsonan langit-langit belakang atau konsonan velar adalah konsonan yang bersumber dari bagian belakang lidah (dorsum) menyentuh langit-langit lembut, yaitu bagian belakang langit-langit mulut, juga dikenal sebagai velum.

Konsonan langit-langit belakang yang dipalatalkan (seperti /k/ dalam keen atau cube, bahasa Inggris) disebut palatovelar (langit-langit-velar). Ada pula bahasa yang konsonan velarnya dibibirkan, seperti [kʷ], yaitu pengucapannya diiringi oleh pembundaran bibir. Juga ada yang berupa konsonan bibir-langit-langit, dimana velum dan bibir serentak, seperti [k͡p]. Sifat ini pudar apabila hadirnya bunyi hampiran [w].