Atapulgit

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 5 April 2013 14.22 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 15 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q414065)

Attapulgite koloid aktif adalah magnesium alumunium silikat alamiah yang telah dimurnikan dan diaktifkan dengan cara pemanasan untuk meningkatkan kemampuan adsorpsinya. Berupa serbuk sangat halus, mempunyai pH antara 7,0-9,5. Attapulgite koloid aktif yang memiliki daya adsorpsi digunakan sebagai adsorben pada pengobatan diare.

Pectin adalah karbohidrat yang berasal dari buah citrus atau apel yang telah dimurnikan. Pectin digunakan dalam pengobatan diare, biasanya dalam kombinasi dengan adsorben lainnya. Attapulgite maupun pectin diklaim dapat mengadsorpsi toksin, gas, bakteri, dan virus yang terdapat dalam lumen usus.