Aiko, Putri Toshi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 5 April 2013 08.18 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 16 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q743509)

Putri Aiko
Lahir1 Desember 2001 (umur 22)
Tokyo, Jepang
GelarPutri Toshi

Putri Aiko (敬宮愛子内親王, Toshi-no-miya Aiko Naishinnnō, lahir 1 Desember 2001) adalah putri sulung pasangan Putra Mahkota Naruhito dan Putri Mahkota Masako. Cucu ke-3 Kaisar Akihito. Gelarnya adalah Putri Toshi (敬宮, Toshinomiya). Simbol resminya bunga Rhododendron quinquefolium (bahasa Jepang:goyōtsutsuji). Berdasarkan Hukum Rumah Tangga Kekaisaran, gelar kehormatannya adalah Yang Mulia (殿下, denka). Media massa Jepang memanggilnya Aiko-sama (愛子さま). Lulusan Taman Kanak-kanak Gakushūin, dan sekarang bersekolah di Sekolah Dasar Gakushūin.

Putri Aiko dilahirkan 1 Desember 2001 di Rumah Sakit Rumah Tangga Kekaisaran, distrik kota Chiyoda, Tokyo. Pada 7 Desember 2001, Kaisar Akihito memberinya gelar dan menamakannya Aiko atas usulan cendekiawan bernama Ken Akiyama, Tadashi Kamata, dan Toratarō Yoneyama. Sumber nama Aiko adalah kitab Li Lou buku 2 karya Mengzi.

Putri Aiko sangat menggemari sumo. Pada 9 Oktober 2006, Aiko bersama kedua orang tua pergi menonton sumo di Ryōgoku Kokugikan.

Pranala luar