Lompat ke isi

Pertempuran Baghuz Fawqani

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Pertempuran Baghuz Fawqani merupakan gempuran Pasukan Demokratik Suriah (SDF) terhadap Negara Islam Irak dan Syam (ISIS) di kota Al-Baghuz Fawqani yang dimulai pada 9 Februari 2019 selama Perang Saudara Suriah. Pasukan Kurdi SDF dibantu oleh angkatan udara Amerika Serikat dan sekutunya. Al-Baghuz Fawqani yang berlokasi di Lembah Sungai Efrat Tengah merupakan wilayah terakhir ISIS di Suriah.[1][2]

Pada mulanya SDF berhasil mengusir ISIS hingga ke dusun-dusun kecil dan kota tenda di tepi sungai pada minggu pertama pertempuran, tetapi SDF baru sadar ada banyak warga sipil di daerah-daerah tersebut, sehingga SDF melakukan gempuran secara bertahap. Pertempuran pun berubah menjadi pengepungan panjang.[3] SDF secara resmi menyatakan menang dari ISIS pada tanggal 23 Maret dan ISIS pun kehilangan wilayah terakhirnya di Suriah.[4]

Referensi[sunting | sunting sumber]