Lompat ke isi

Wikipedia Review

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Wikipedia Review
Logo Wikipedia Review dengan topi putih
Jenis situs
Pemantau Internet, forum Internet, dan blog
Tersedia dalamInggris, Jerman
PemilikAnonim
PendapatanMenerima sumbangan
URLwikipediareview.com
Bersifat komersial?Tidak
PendaftaranOpsional (diperlukan untuk posting)
StatusAktif

Wikipedia Review adalah forum Internet dan blog pemantau untuk mendiskusikan proyek-proyek Wikimedia, terutama konten dan konflik di Wikipedia.[4][5] Blog Grok on Google di InformationWeek mendeskripsikan Wikipedia Review sebagai "salah satu situs pemantau Wikipedia... yang bertujuan mengobok-obok Wikipedia dan melaporkan celahnya".[6] Situs ini menyediakan forum independen untuk mendiskusikan editor Wikipedia dan pengaruh mereka terhadap konten Wikipedia. Para penggunanya meliputi editor Wikipedia, pengguna yang diblokir di Wikipedia, dan orang-orang yang belum pernah menyunting.[7]

Situs ini dibuat tahun November 2005 oleh "Igor Alexander" dan diinangi oleh ProBoards. Versi situs yang ini sudah dimatikan.[2] Pada Februari 2006, situs ini dinyalakan kembali oleh "Selina" sebagai forum yang berada di nama ranahnya sendiri dengan perangkat lunak Invision Power Board.[3][8] Situs ini memerlukan registrasi menggunakan alamat surel valid untuk memposting sesuatu. Situs ini memblokir penyedia surel yang mengizinkan anonimitas untuk mencegah pengoperasian akun ganda oleh satu pengguna.[9]

Wikipedia Review sering dikutip karena diskusi dan evaluasi konsep penyuntingan wikinya, mirip Palo Alto Research Company WikiDashboard,[10][11] dan dimanfaatkan sebagai subjek evaluasi untuk perkakas tersebut.[12]

Konten dan struktur

[sunting | sunting sumber]

Forum-forum publik Wikipedia Review dipecah menjadi empat topik umum:

  1. Informasi forum;
  2. Diskusi seputar Wikimedia, berisi sub-subforum yang membahas editor, birokrasi Wikipedia, diskusi meta, artikel dan topik umum Wikimedia;
  3. Forum media, berisi umpan berita dan diskusi seputar berita dan blog yang menampilkan Wikipedia/Wikimedia; dan
  4. Luar topik, diskusi non-Wikimedia.[13]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Wikipediareview.com Site Info". Alexa Internet. Diarsipkan dari asli tanggal 2019-07-14. Diakses tanggal 2013-04-22.
  2. ^ a b "Original Wikipedia Review on Proboards". Wikipedia Review. 2005-11-25. Diarsipkan dari asli tanggal 2006-01-17. Diakses tanggal 2013-06-08.
  3. ^ a b "First post on wikipediareview.com". Wikipedia Review. 2006-02-19. Diarsipkan dari asli tanggal 2006-05-31. Diakses tanggal 2013-06-08.
  4. ^ Mahadevan, Jeremy (2006-03-05). "Not everything on Wikipedia is fact". New Straits Times. Diakses tanggal 2008-07-01.
  5. ^ "L'édition de référence libre et collaborative : le cas de Wikipedia" (dalam bahasa French). Institut national de recherche pédagogique. April 2006. hlm. 7. Diarsipkan dari asli tanggal 2011-09-29. Diakses tanggal 2008-07-01. Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  6. ^ LaPlante, Alice (2006-07-14). "Spawn Of Wikipedia". InformationWeek. Diarsipkan dari asli tanggal 2011-06-12. Diakses tanggal 2012-09-01.
  7. ^ Shankbone, David (June 2008). "Nobody's safe in cyberspace". The Brooklyn Rail. Diakses tanggal 2008-07-01.
  8. ^ "Second post on wikipediareview.com". Wikipedia Review. Was The Wikipedia Review created by Igor Alexander? Yes. Is The Wikipedia Review run by Igor Alexander? No.
  9. ^ "Info for new registrants". Wikipedia Review. 2006-03-24. Diakses tanggal 2008-07-01.
  10. ^ "Augmented social cognition: understanding social foraging and social sensemaking" (PDF). Palo Alto Research Center. 2008. hlm. 5. Diakses tanggal 2008-07-01.
  11. ^ General chairs: Mary Czerwinski and Arnie Lund; program chair: Desney Tan. (2008). Lifting the veil: improving accountability and social transparency in Wikipedia with wikidashboard. Conference on Human Factors in Computing Systems. Association for Computing Machinery. hlm. 1037–1040. ISBN 978-1-60558-011-1. Diakses tanggal 2008-07-01. Pemeliharaan CS1: Banyak nama: authors list (link)
  12. ^ "Providing social transparency through visualizations in Wikipedia" (PDF). ACM-SIGCHI. Social Data Analysis Workshop. CHI 2008, Florence, Italy: IBM / Palo Alto Research Company. 2008-04-06. Diarsipkan dari asli (PDF) tanggal 2008-07-04. Diakses tanggal 2008-07-04. ; Pemeliharaan CS1: Lokasi (link)
  13. ^ "Wikipedia Review". Diarsipkan dari asli tanggal 2010-06-03. Diakses tanggal 9 June 2010.

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]