Vincenzo Scamozzi
Vincenzo Scamozzi | |
---|---|
Lahir | 2 September, 1548 Vicenza, Italia |
Meninggal | 7 Agustus 1616 Venesia, Italia | (umur 67)
Kebangsaan | Italia |
Pekerjaan | Arsitek |
Gedung | Palazzo Thiene Bonin Longare, Rocca Pisana, Villa Capra "La Rotonda", Villa Duodo, Palazzo Loredan Vendramin Calergi |
Vincenzo Scamozzi (2 September 1548 – 7 Agustus 1616) adalah seorang arsitek dan penulis arsitektur asal Italia yang aktif terutama di daerah Vicenza dan Republik Venesia di paruh kedua abad ke-16. Dia mungkin tokoh paling penting di sana selain Andrea Palladio, yang proyek-proyeknya belum selesai saat kematiannya pada 1580 dan diwariskan kepadanya. Proyek-proyek tersebut akhirnya dilanjutkan oleh Baldassarre Longhena, murid satu-satunya dari Scamozzi.
Proyek publik besar milik Palladio yang diwariskan kepada Scamozzi di awal proses pembangunan adalah Teatro Olimpico di Vicenza, yang dirancang Palladio dalam bulan-bulan terakhir hidupnya.
Scamozzi lahir di Vicenza. Ayahnya, Gian Domenico Scamozzi adalah surveyor dan kontraktor bangunan; dia adalah guru pertama Scamozzi, yang memberinya prinsip-prinsip Sebastiano Serlio yang ada dalam buku-buku karya Serlio. Dia pindah ke Venesia pada tahun 1581, di sana ia diundang untuk merancang Procuratie Nuove, bangunan berderet yang menjadi serambi alun-alun Piazza San Marco.
Rudolf Wittkower menyebutnya sebagai "salah seorang bapak intelektual neo-klasisisme".[1]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Wittkower, Rudolf (May 1953). "Vincenzo Scamozzi". The Burlington Magazine. 95 (602): 171.