Topaz (film 1945)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Topaz adalah sebuah film dokumenter tahun 1945, yang direkam tanpa ijin (meskipun dengan bantuan para anggota staf kamp), yang mendokumentasikan kehidupan di Topaz War Relocation Center di Utah pada Perang Dunia II.

Difilmkan oleh Dave Tatsuno (1913–2006), film tersebut dianggap "signifikan dalam hal budaya" oleh Perpustakaan Kongres Amerika Serikat pada 1996, dan menjadi film amatir[1] kedua yang pernah terpilih untuk penyajian dalam Pendaftaran Film Nasional (setelah film "Zapruder" dari pembunuhan JFK).

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Fox, Margalit (February 13, 2006). "Dave Tatsuno, 92, Whose Home Movies Captured History, Dies". The New York Times. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]