Snow Bay Waterpark

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Snowbay Waterpark adalah wahana yang dirancang secara khusus sebagai taman rekreasi petualangan berkelas dunia,terletak di Kompleks Taman Mini Indonesia Indah, berkonsep pegunungan salju memberikan suasana nyaman dan menyenangkan sehingga dapat menjadi wahana wisata favorit bagi keluarga. Taman seluas 3 hektar ini dibangun tahun 2008 dan diresmikan pembukaannya oleh ketua Yayasan harapan Kita, Hj. Siti Hardiyanti Rukmana pada tanggal 19 April 2009. Sebelumnya, taman ini adalah Taman rekreasi Ambar Tirta.

Snowbay Waterpark dirancang secara khusus sebagai taman rekreasi petualangan air berkelas dunia, berkonsep pegunungan salju buatan, yang menyelimuti area Snowbay. Banyak pilihan permainan air yang bisa dinikmati anak-anak, remaja ataupun orang dewasa. Di sini dikembangkan berbagai fasilitas wisata air yang menyajikan bermacam tantangan air yang seru, menegangkan, menjadi wahana wisata air favorit bagi keluarga.

Taman air ini sangat menarik karena dirancang dengan pemandangan berciri petualangan. Meski sudah ada di [[Australia Jepang china dan Korea, Snowbay waterpark sungguh membuat anda penasaran dan terkesima. Selain, suasana salju menghadirkan kesan eksotis, keistimewaan tempat ini juga menghadirkan dua atraksi yang merupakan pertama kali di Asia Tenggara, yakni Hurricane dan Flush Bow.

Fasilitas atraksi permainan lainnya, yakni kolam ombak, yang menawarkan kedasyatan berupa tujuh jenis ombak, yang memiliki ketinggian sampai 3 meter. Kolam arus, atau biasa disebut dengan Thypoon River merupakan yang terpanjang di Indonesia. Permainan ini akan membawa pengunjung mengelilingi perjalanan sungai sepanjang 360 meter, dengan melewati extream river, vortex, cave, dan lazy river. Tak ketinggalan boombaster, sebuah ember berukuran raksasa, yang dapat menampung hingga 2 ton air, kemudian akan mengguyur pengunjung yang ada di bawahnya sekitar 15 menit sekali. Tak kalah menariknya ada Cool Running, yakni sebuah seluncuran kembar pertama di Indonesia dengan kecepatan 50 kilometer per jam.

Selain fasilitas permainan yang disediakan, Snowbay Waterpark juga mengutamakan kenyamanan pengunjungnya, dengan menyediakan fasilitas penunjang lainnya, seperti Cafe Polaris, Captains Jack Cuisine Food Court, VIP Cabana yang dilengkapi LCD TV, fasilitas Wi-Fi, personal butler, personal safe deposit box, gazebo, locker tempat menyimpan barang-barang bawaan, jika pengunjung tidak membwa perlengkapan, tersedia took souvenir, yang menjual segala kelengkapan, seperti pakaian renang dan sejenisnya.

Fasilitas bermain untuk anak-anak juga disediakan kolam permainan air yang menyenangkan antara lain tots pool, play pool, dan kids pool. Selain itu, masih tersedia fasilitas lain untuk menyegarkan tubuh seperti Spa and Jacuzzi, di sini terdapat 5 tempat spa untuk membuat anda lebih rileks dari sebelumnya. Berendamlah di dalam air yang hangat sambil merebahkan tubuh sebelum anda melakukan atraksi yang lebih menantang di wahana lainnya. Di kolam spa inilah tempat anda lebih santai sambil menikmati area sekelilingnya. Semuanya memberikan pengalaman yang tak terlupakan.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

http://www.tamanmini.com http://www.tamanmini.com/wahana-rekreasi/snowbay-waterpark http://www.snowbay.co.id Diarsipkan 2019-04-24 di Wayback Machine.