Perang Emu

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Perang Emu

Seorang tentara Australia memegang bangkai burung Emu
Tanggal2 November – 10 Desember 1932
LokasiDistrik Campion, Australia Barat
Hasil
  • Kemenangan Burung Emu
Pihak terlibat
 Australia Burung Emu
Tokoh dan pemimpin

Australia Sir George Pearce

Australia Mayor G.P.W. Meredith
Royal Australian Artillery
Tidak ada
Kekuatan
5000 200-500
Korban
Tidak ada korban 50 tewas

Perang Emu (juga dikenal dengan sebutan Perang Emu Besar)[1] adalah operasi militer yang dilancarkan pada akhir tahun 1932 untuk mengurangi jumlah emu yang berlebihan di Distrik Campion, Australia Barat. Emu merupakan spesies burung yang tak dapat terbang asli Australia. Para tentara yang turut serta dipersenjatai oleh senapan Lewis, sehingga media menjuluki operasi ini "Perang Emu". Namun, operasi ini gagal mencapai tujuannya.

Latar belakang[sunting | sunting sumber]

Setelah Perang Dunia I, banyak veteran dari Australia dan beberapa veteran Britania yang bertani gandum di Australia Barat (biasanya di wilayah pinggiran). Namun, mereka menghadapi kesulitan akibat kedatangan sekitar 20.000 emu.[2] Emu sering bermigrasi setelah musim kawin dari wilayah pesisir ke pedalaman. Para petani Australia telah membuka lahan dan memperoleh persediaan air tambahan untuk para ternak. Tempat ini merupakan habitat yang baik untuk emu, sehingga mereka mulai memasuki wilayah pertanian (terutama wilayah pertanian pinggiran di sekitar Chandler dan Walgoolan, Australia Barat.[3] Emu memakan dan merusak tanaman serta meninggalkan lubang besar di pagar yang dapat dimasuki oleh kelinci (yang akan semakin menambah masalah).[4]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Shuttlesworth, Dorothy Edwards (1967). The Wildlife of Australia and New Zealand. University of Michigan Press. hlm. 69. 
  2. ^ Gill, Frank B. (2007). Ornithology (edisi ke-3rd). Macmillan. hlm. xxvi. ISBN 978-0-7167-4983-7. 
  3. ^ Johnson, Murray (2006). "'Feathered foes': soldier settlers and Western Australia's 'Emu War' of 1932". Journal of Australian Studies (88): 147–157. ISSN 1444-3058. 
  4. ^ ""Emu War" defended". The Argus. 19 November 1932. hlm. 22. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]