Palang Merah Kanada
Canadian Red Cross Croix-Rouge canadienne | |
![]() | |
Tanggal pendirian | 1896 |
---|---|
Jenis | Organisasi amal[1] |
Kantor pusat | Ottawa, Ontario |
Gubernur Jenderal Kanada | |
Situs web | www |
Palang Merah Kanada (bahasa Inggris: The Canadian Red Cross Society, bahasa Prancis: La Société canadienne de la Croix-Rouge)[1] adalah sebuah organisasi amal kemanusiaan Kanada, dan salah satu dari 192 perkumpulan nasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah. Organisasi ini menerima dana dari sumbangan swasta dan dari pemerintah Kanada.[2]
Palang Merah Kanada melatih para relawan dalam tanggap darurat, tanggap bencana, dan bantuan bencana, dan menyediakan layanan pencegahan cedera seperti keselamatan kegiatan luar ruangan dan pelatihan Pertolongan pertama pada kecelakaan. Masyarakat Kanada, melalui jaringan Palang Merah internasional, membantu populasi rentan di dunia, termasuk korban konflik bersenjata dan masyarakat yang hancur akibat bencana.[3] Palang Merah Kanada juga menangani pasokan darah di Kanada, sampai tanggung jawab itu diambil dari mereka setelah skandal darah tercemar.
Sekretaris Jenderal dan Kepala Eksekutif Palang Merah Kanada saat ini adalah Conrad Sauvé.[4]
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Palang Merah Kanada didirikan pada musim gugur tahun 1896 sebagai afiliasi dari Palang Merah Inggris (yang saat itu dikenal sebagai Perhimpunan Nasional untuk Bantuan bagi yang Sakit dan Terluka dalam Perang). George Ryerson, yang mendirikan Asosiasi Ambulans St. John Kanada pada tahun 1895, mempelopori pendirian organisasi tersebut.[5] Undang-Undang Palang Merah Kanada (1909) secara hukum menetapkan Palang Merah sebagai badan hukum di Kanada yang bertanggung jawab untuk menyediakan bantuan sukarela sesuai dengan Konvensi Jenewa.
Aktivitas internasional pertama Palang Merah Kanada adalah merawat orang sakit dan terluka di Afrika Selatan selama Perang Boer.[5]
Setelah berakhirnya Perang Dunia I pada tahun 1918, Perhimpunan tersebut mulai melatih perawat kesehatan masyarakat.[6][7] Pos Palang Merah Wilberforce didirikan pada tahun 1922.[8] Sebuah program anak-anak yang dirancang untuk mempromosikan hidup sehat, Palang Merah Junior, didirikan di sekolah-sekolah di seluruh Kanada.[9]
Selama bertahun-tahun Palang Merah Kanada bertanggung jawab untuk mengumpulkan darah manusia dari para donor untuk keperluan medis.[10] Lembaga layanan darah Kanada cabang Ottawa beroperasi dari sebuah gedung yang terletak di Metcalf Street, gedung tersebut disumbangkan oleh Mary Alice Danner untuk mengenang Sersan Penerbang William Dewey Hagyard dari RCAF yang hilang dalam pertempuran pada saat Perang Dunia II. Cabang tersebut kemudian pindah ke Plymouth Street.[11] Pada tahun 1998, setelah ditemukan kelemahan serius dalam proses pengumpulan darah, Lembaga tersebut berhenti menyediakan layanan ini.[12]
Palang Merah Kanada merayakan ulang tahunnya yang ke-100 pada bulan Mei 2009.[13] Pada tahun 2017, Palang Merah Kanada menyediakan makanan, tempat berteduh dan obat-obatan untuk para pencari suaka yang melintasi perbatasan ke Kanada dari Amerika Serikat.[14]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b The Canadian Red Cross Society, Charities Directorate – Government of Canada.
- ^ Brian H. Smith (14 Juli 2014). More Than Altruism: The Politics of Private Foreign Aid. Princeton University Press. hlm. 30. ISBN 978-1-4008-6095-1.
- ^ Fiona Duguid; Karsten Mündel; Daniel Schugurensky (12 Juni 2013). Volunteer Work, Informal Learning and Social Action. Springer Science & Business Media. hlm. 64. ISBN 978-94-6209-233-4.
- ^ "Executive Leadership Team". Canadian Red Cross. Diakses tanggal 22 Desember 2021.
- ^ a b Jonathan F. Vance (1 November 2011). Objects of Concern: Canadian Prisoners of War Through the Twentieth Century. UBC Press. hlm. 11. ISBN 978-0-7748-4279-2.
- ^ Neil Sutherland; Cynthia Comacchio (1 Januari 2006). Children in English-Canadian Society: Framing the Twentieth-Century Consensus. Wilfrid Laurier Univ. Press. hlm. 85. ISBN 978-0-88920-589-5.
- ^ Janet C. Ross-Kerr; Janet C. Kerr (1998). Prepared to Care: Nurses and Nursing in Alberta, 1859 to 1996. University of Alberta. hlm. 81. ISBN 978-0-88864-292-9.
- ^ "Wilberforce Red Cross Outpost National Historic Site of Canada". www.pc.gc.ca (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-06-11.
- ^ Loren Lerner (20 Mai 2009). Depicting Canada's Children. Wilfrid Laurier Univ. Press. hlm. 281–283. ISBN 978-1-55458-285-3.
- ^ C.Th. Smit Sibinga; P.C. Das; S. Seidl (6 December 2012). Plasma Fractionation and Blood Transfusion: Proceedings of the Ninth Annual Symposium on Blood Transfusion, Groningen, 1984, organized by the Red Cross Blood Bank Groningen-Drenthe. Springer Science & Business Media. hlm. 33. ISBN 978-1-4613-2631-1.
- ^ 'Red Cross House' Diarsipkan 2014-05-17 di Wayback Machine.
- ^ Institute of Medicine; Forum on Blood Safety and Blood Availability (19 July 1996). Blood Banking and Regulation: Procedures, Problems, and Alternatives. National Academies Press. hlm. 31. ISBN 978-0-309-05546-8.
- ^ Centennial celebration Diarsipkan 2009-12-15 di Wayback Machine.
- ^ "Watch aerial video of the Quebec border where asylum seekers are crossing". CBC News, 15 Agustus 2017