Oghie

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Oghie
Lahir21 Juni 1989 (umur 34)
Makassar,Sulawesi Selatan, Indonesia
Pekerjaan
Karier musik
GenreExperimental
Future Bass
Ethnotronica
Pop elektro
InstrumenKorg Minilogue
Maschine
Bass
Piano
Tahun aktif2001—sekarang
LabelLontar Records

Oghie (lahir 21 Juni 1989) adalah produser musik, penulis lagu dan komposer berkebangsaan Indonesia.[1][2]

Karier[sunting | sunting sumber]

Oghie mengawali karier bermusiknya di sebuah band ketika SMA. Waktu remaja ia sempat bermusik sebagai Gitaris dengan genre punk dan rock. Oghie selalu memasukkan unsur musik eksperimen dan unsur musik dari sejumlah suku di Asia, termasuk Indonesia dan menggabungkannya dengan unsur musik Barat. Pernah berkolaborasi dengan pemain Erhu asal Singapura, Jazreel Luar lewat single The Night Lost Its Mind, kemudian membuatnya digemari di banyak negara seperti Australia, Singapura, Swiss, Jerman, serta beberapa pendengar di Amerika. Terakhir meluncurkan mini album kolaborasi dengan penyanyi asal Ukraina, Anya Shurubey.[3][4][5][6]

Diskografi[sunting | sunting sumber]

Singel[sunting | sunting sumber]

Tahun Judul Album Keterangan
2021 The Night Lost Its Mind Single non-album[4] Sebagai produser dan penulis lagu
2021 I Saw The Love

Now You Know

Ain't Nobody

Live live live

Refrain[7] Sebagai produser dan komponis

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Tetap Berkarya di Masa Pandemi, Musisi Kelahiran Makassar Gandeng Penyanyi Ukraina". KOMPAS.tv. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  2. ^ Anggraini, Pingkan. "Oghie Rilis Album Refrain dan Gandeng Penyanyi Ukraina". detikcom. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  3. ^ Lazuardi, Glery (2021-12-13). Agustina, Dewi, ed. "Cerita Oghie, Musisi Asal Makassar yang Tetap Kreatif di Tengah Pandemi Covid-19". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  4. ^ a b Times, I. D. N.; Pranata, Aan. "Oghie, Musisi Makassar Tawarkan Warna Baru Musik Elektronik". IDN Times. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  5. ^ advertorial, ed. (2021-12-13). "Gandeng Penyanyi Asal Ukraina, Oghie Rilis Mini Album Refrain". Kompas.com. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  6. ^ MEDIA, PT AKURAT SENTRA (2021-12-12). "Garap Mini Album, Musisi Oghie Gandeng Anya Shurubey dari Ukraina". akurat.co. Diakses tanggal 2021-12-15. 
  7. ^ Noer, Chandra Hamdani. "Kolaborasi dengan penyanyi Ukraina, Oghie luncurkan album mini perdana". ANTARA News. Diakses tanggal 2021-12-15. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Diskografi Oghie di MusicBrainz