Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong
香港海防博物館
Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong ditulis dengan huruf relief.
Peta
Didirikan25 Juli 2000 (2000-07-25)
Lokasi175 Tung Hei Road, Shau Kei Wan, Hong Kong
PemilikPemerintah Hong Kong
Situs webSitus web resmi
Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong
Hanzi tradisional: 香港海防博物館
Hanzi sederhana: 香港海防博物馆
Penampakan Museum Pertahanan Pesisir Pantai Hong Kong sebelum pintu masuk berbentuk lengkungan bergaya neo-klasik.
Tugu peringatan untuk menghormati tentara Kerajaan Britania Raya yang gugur.

Museum Pertahanan Pesisir Hong Kong adalah sebuah museum di Hong Kong yang berlokasi di bekas benteng pertahanan pesisir yang menghadap ke kanal Lei Yue Mun, dekat Shau Kei Wan di Pulau Hong Kong. Benteng ini dibangun oleh Britania Raya pada 1887 dengan tujuan untuk mempertahankan pendekatan dari arah timur yang menuju Pelabuhan Victoria.

Total area museum ini seluas 34.200 m². Pameran berjudul "600 tahun Pertahanan Pesisir" diadakan secara permanen, yang menceritakan kisah pertahanan pesisir Hong Kong dari zaman Dinasti Ming hingga Perang Candu Pertama, Perang Candu Kedua, Pertempuran Hong Kong dan kondisi hari ini.

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Pada 8 Desember 1941, Jepang meluncurkan serangan ke Pulau Hong Kong. Setelah jatuhnya Wilayah Baru dan Kowloon, pasukan Britania Raya segera memperkuat pertahanan di Lei Yue Mun untuk mencegah Jepang menyeberangi kanal Lei Yue Mun dari Devil's Peak. Awalnya, pasukan pertahanan berhasil memukul mundur beberapa serangan yang dilancarkan oleh Jepang, tetapi akhirnya kewalahan dan benteng jatuh ke tangan musuh pada 19 Desember. Benteng ini tidak lagi memiliki fungsi sebagai pertahanan pada periode pascaperang dan menjadi tempat pelatihan bagi pasukan Britania Raya hingga 1987, ketika benteng akhirnya dikosongkan.

Pada 1993 Dewan Kota memutuskan untuk mengubah benteng tersebut menjadi museum dan dibuka secara resmi pada 25 Juli 2000.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Museum of Coastal Defence to celebrate 15th anniversary". news.gov.hk. Hong Kong Government. 23 July 2015.