Christian Lassen

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Infobox orangChristian Lassen

(1859)
Biografi
Kelahiran22 Oktober 1800
Bergen
Kematian8 Mei 1876 (75 tahun)
Bonn (Kekaisaran Jerman)
Tempat pemakamanAlter Friedhof Bonn (en) Galat: Kedua parameter tahun harus terisi!
Data pribadi
PendidikanUniversitas Bonn
Universitas Ruprecht Karl Heidelberg
Bergen Cathedral School (en)
Kegiatan
Penasihat doktoralAugust Wilhelm Schlegel
SpesialisasiIndologi, Iranian studies (en) dan Kajian Dunia Timur
Pekerjaanindologist (en), dosen, sejarawan, orientalis
Bekerja diUniversitas Bonn
MuridFriedrich von Spiegel (en) dan Adolf Friedrich Stenzler (en)
Karya kreatif
Murid doktoralPaul Deussen
Keluarga
AyahNicolai Christian Vendelboe Lassen (en)
Christian Lassen, gambar karya Adolf Hohneck, 1859.
Lassen menggunakan koin-koin dwibahasa Yunani-Brahmi bergambar raja Agatokles dan Pantaleon pada masa Kerajaan Yunani-India, untuk menguraikan aksara Brahmi dengan benar.[1]

Christian Lassen (Oktober 22, 1800 – Mei 8, 1876) adalah orientalis kelahiran Norwegia yang menjadi profesor bahasa dan sastra India Kuno di Universitas Bonn.

Masa hidupnya[sunting | sunting sumber]

Ia dilahirkan di Bergen, Norwegia. Setelah lulus dari universitas di Oslo, ia pergi ke Jerman untuk melanjutkan studinya di Universitas Heidelberg dan Universitas Bonn. Di Bonn, Lassen memperoleh pengetahuan tentang Sanskerta. Dia menghabiskan waktu selama tiga tahun di Paris dan London, terlibat dalam pekerjaan menyalin dan menyusun naskah, serta mengumpulkan bahan untuk penelitian yang akan datang, terutama yang mengacu pada drama dan filsafat Hindu. Selama periode ini, bersama dengan Eugène Burnouf, ia menerbitkan karya pertamanya Essai sur le Pâli (Paris, 1826).

Sekembalinya ke Bonn, ia belajar bahasa Arab, dan memperoleh gelar Ph.D., disertasinya membahas tentang Arab yang menaruh perhatian pada wilayah Punjab (Commentario geografi historica de Pentapotamia Indica, Bonn, 1827). Pada 1830 Lassen diangkat secara luar biasa menjadi Privatdozent, dan pada 1840 menjadi profesor bahasa dan sastra India Kuno. Terlepas dari tawaran yang menggoda dari Kopenhagen pada 1841, Lassen tetap setia pada universitas yang telah mengangkatnya sebagai profesor hingga akhir hayatnya. Pada awal 1864, ia diizinkan berhenti mengajar. Lassen meninggal di Bonn, setelah menderita hampir buta total selama bertahun-tahun.

Karyanya[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Ray, Himanshu Prabha (2017). Buddhism and Gandhara: An Archaeology of Museum Collections (dalam bahasa Inggris). Taylor & Francis. hlm. 181. ISBN 9781351252744.