Gunung Talaga Bodas

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 6 April 2013 08.12 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 5 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q126717)
Gunung Talaga Bodas
Telaga Bodas (litografi berdasarkan lukisan oleh Josias Cornelis Rappard, 1882-1889)

Gunung Telaga Bodas atau Talaga Bodas (Bahasa Sunda, arti: "danau putih") adalah gunung stratovolcano di bagian selatan Garut, Jawa Barat, Indonesia. Gunung ini terbentuk dari lava andesit dan piroklastik. Terdapat juga fumarol, kolam lumpur, dan mata air panas di sekitar danau kawah. Perubahan warna danau kawah dilaporkan pernah terjadi pada tahun 1913 dan 1921.[1]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b "Talagabodas". Global Volcanism Program. Smithsonian Institution. Diakses tanggal 2006-12-22.