Ghost Writer 2

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Ghost Writer 2
Poster resmi teatrikal
SutradaraMuhadkly Acho
Produser
Skenario
Cerita
Pemeran
Penata musik
SinematograferPadri Nadeak
PenyuntingRyan Purwoko
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
  • 21 Juli 2022 (2022-07-21)
Durasi115 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia
Pendapatan
kotor
Rp 6 miliar

Ghost Writer 2 adalah film horor komedi Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Muhadkly Acho.[1][2] Film yang merupakan sekuel dari film Ghost Writer ini, dijadwalkan untuk tayang di bioskop Indonesia pada 21 Juli 2022, serta dibintangi oleh Tatjana Saphira, Deva Mahenra, Widyawati Sophiaan, Endy Arfian, dan Moh Iqbal Sulaiman.[3]

Sinopsis[sunting | sunting sumber]

Naya (Tatjana Saphira) yang dikenal karena novel horornya merasa jengah dengan anggapan orang-orang yang lebih mengenalnya sebagai cenayang dibandingkan dengan penulis novel. Di saat yang sama, Naya harus kehilangan Vino (Deva Mahenra), tunangannya yang meninggal akibat kecelakaan saat syuting film. Hantu Vino yang masih bergentayangan mengira arwahnya tidak bisa menuju ke alam baka karena harus membantu hantu yang bernama Siti (Annisa Hertami). Vino pun meminta bantuan kemampuan Naya yang bisa berkomunikasi dengan hantu untuk membantu hantu Siti agar arwah Vino bisa kembali ke alam baka.

Pemeran[sunting | sunting sumber]

Penghargaan dan Nominasi[sunting | sunting sumber]

Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil
2022 Festival Film Bandung Penulis Skenario Terpuji Film Bioskop Nonny Boenawan & Muhadkly Acho Nominasi
Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Film Bioskop Widyawati Nominasi

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "GHOST WRITER 2 Sedang Digarap, Sutradara Diganti - Ernest Prakasa Tak Lagi Terlibat". Kapanlagi.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-03. Diakses tanggal 9 Maret 2021. 
  2. ^ "Ernest Prakasa Jadi Produser Ghost Writer 2, Siap Syuting Akhir Juli". Kompas.com. 8 Juli 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-29. Diakses tanggal 9 Maret 2021. 
  3. ^ Muharyani, Yunasa (28 Mei 2022). Robi Maulana, ed. "Nonton Film Horor Komedi Ghost Writer 2 di Bioskop, Catat Jadwal Tayangnya". Mantra Sukabumi. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-28. Diakses tanggal 30 Mei 2022. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]