Fernando Fernández de Carrión

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Halaman San Zoilo di Carrión de los Condes, di mana Fernando dimakamkan dan setelah kemudian ia disebut "de Carrión".

Fernando Fernández atau Fernán Fernándiz de Carrión (fl. 1107–1125) merupakan seorang Comte Kerajaan León di dalam masa pemerintahan Ratu Urraca.[1]

Asal usul Fernando tidak diketahui. Melalui patronimiknya menyatakan bahwa ayahandanya juga bernama Fernando, ayahandanya tidak diidentifikasikan. Ia diduga berkaitan dengan Pedro Ansúrez.[2] Ia kemungkinan berasal dari daerah León, di mana ia diketahui menguasai beberapa properti dan di mana ia muncul di dalam beberapa dokumen setempat.[3]

Fernando menikahi seorang wanita yang berasal dari keluarga bangsawan yang bernama Elvira Alfonso, putri Alfonso VI. Malangnya, Alfonso memiliki dua putri dengan nama tersebut dan para sarjana membedakan yang mana Fernando nikahi. Satu Elvira merupakan putri seorang gundik, Jimena Muñoz, dan saudarinya Teresa. Ia lebih tua dan menikah dengan Raymond IV dari Toulouse. Baik ia kembali ke Spanyol tak lama setelah suaminya meninggal pada tahun 1105[4] atau ia tidak kembali ke Spanyol sebelum kematian Urraca pada tahun 1126 dan bukan istri Fernando.[5] Elvira lainnya adalah putri sah, namun merupakan seorang ratu yang diragukan. Ibundanya seorang wanita yang bernama Isabel (Elizabeth), yang dikenal sebagai putri Louis VI dari Prancis, namun kronologis ini sulit. Kemungkinan bahwa ia hanya berasal dari Prancis atau Bourgogne. Diduga bahwa Alfonso menikahi gundiknya Zaida, yang kemungkinan dibaptis dengan nama kristen Isabel. Elvira ini menikah tahun 1120 dengan Roger I dari Sisilia, dan karena istri Fernando masih berada di Kastilia setidaknya sampai tahun 1133, banyak sejarawan mengartikanbahwa ia adalah janda Comte Toulouse dan putri Alfonso dan Jimena.[6]

Elvira manapun yang menjadi istri Fernando menikah pada tanggal 8 Juli 1117, dan pasangan itu bersama-sama menyumbang secara pribadi ke biara San Salvador de Ferreira ke Biara Kluni.[7] Karena ini di Galisia diduga mewakili porsi dari warisan istrinya. Pernikahan itu tidak bahagia. Pada tanggal 17 Desember 1120 Elvira menjual hartanya ke Fuentes de los Oteros di mana ia menerimanya sebagai arras (maskawin). Pasangan tersebut berpisah pada tahun 1121, ketika Fernando menikah lagi dengan Sancha González.[8] Keturunannya adalah Diego, García, dan Teresa. Elvira masih hidup sampai dengan tanggal 16 April 1157.

Fernando bekerja kepada Henrique, Comte Portugal, dari tahun 1108 sampai kematian Henrique pada tahun 1112. Sejak tahun 1111 ia memerintah Lamego. Setelah kematian Henrique ia tidak lagi muncul di dalam arsip Portugis. Di luar Portugal diwaktu yang berbeda ia memegang tenencia Salnellas (1113), Toro (1116–17), Bolaños (1117), dan Tierra de Campos (1119). Ia memegang tenencia Malgrat (Malgrado), Benavente modern, dari tahun 1117 sampai 1124.[9] Akta palsu sinode diduga berasal dari Oviedo pada tahun 1115 mencatat kehadiran Fernando dan menyebutnya ex campi Zamorae, et campi Tauri ("di luar lapangan Zamora dan lapangan Toro", yang berasal dari tenencias).[10] Sebuah keterangan daerah yang serupa yang terdapat di dalam sebuah dokumen tahun 1117: in tauro et in camorus mandante ("memerintah di Toro dan Zamora").[11]

Pada tahun 1121, pada sebuah musim dingin di León, Fernando hadir disana. Ia memerintahkan pembuatan dua dokumen oleh notaris kerajaaan Pedro Vicéntez dan Juan Rodríguez, yang semuanya berisikan pemerintahan gabungan Urraca dan putranya, calon Alfonso VII dari Kastilia.[12] Pada musim semi berikutnya Urraca berkampanye di Galisia, kemungkinan dengan Fernando disisinya. Diduga kematian Fernando juga mengakhiri pemerintahan Urraca, karena ia tidak muncul di piagam Alfonso VII manapun dan Chronica Adefonsi imperatoris tidak mengikutsertakan dirinya di antara para bangsawan yang bersumpah setia kepada raja yang baru pada tahun 1126.[13] Ia dimakamkan di San Zoilo de Carrión dan inskripsi pada batu nisannya oleh Prudencio de Sandoval tercatat:

PULVIS IN HAC FOSSA PARITER TUMULANTUR ET OSSA
CONSULIS ILLUSTRIS FERDIANDI MALGRATENSIS[2]
("Terdapat debu dan tulang di dalam makam ini /
dari konsul terkenal Ferdinand dari Malgrado")

Catatan[sunting | sunting sumber]

  1. ^ He is first recorded with the title of count in a document of 26 September 1119. He appears in documents between 8 May 1107 and 20 June 1124. Cf. Simon Barton (1997), The Aristocracy in Twelfth-century León and Castile (Cambridge: Cambridge University Press), 236–37, which contain a brief curriculum vitae. Bernard F. Reilly (1982) The Kingdom of León-Castilla under Queen Urraca, 1109–1126 Diarsipkan 2019-07-03 di Wayback Machine. (Princeton: Princeton University Press), 219, states that though Fernando was "a person of considerable influence in the realm, [he] seems not to have been a regular member of the court. Only nine of the queen's charters bear his confirmation."
  2. ^ a b José M. Canal Sánchez-Pagín (1984), "Don Pedro Fernández, primer maestre de la Orden Militar de Santiago: su familia, su vida", Anuario de estudios medievales, 14, 47–48.
  3. ^ The arras he granted to his first wife, Elvira, were located in León, as was a property which he granted to a supporter in 1121, cf. Reilly, 218–19.
  4. ^ Charles Julian Bishko (1965), "The Cluniac Priories of Galicia and Portugal: Their Acquisition and Administration, 1075–c. 1230" Diarsipkan 2019-06-19 di Wayback Machine., Studia Monastica, 7, 324–25.
  5. ^ Reilly, 218–19.
  6. ^ Canal Sánchez-Pagín, "La Infanta Dona Elvira"; Canal Sánchez-Pagín, "El Conde Osorio Martinez"; Quintana Prieto, [which gives the husband the incorrect patronymic]; Salazar y Acha; Barton
  7. ^ According to Barton, 236–37, and Reilly, 218–19, who speculates that they were married early in Urraca's reign.
  8. ^ He granted arras to his second wife on 16 April 1121, cf. Barton, 236–37.
  9. ^ He is referred to as consul Malgratense in a suspect document from Astorga dated 1130. The 1140 charter of Alfonso VII that refers to a Fernando comite tenente Maiorica et Ualadolid ("Ferdinand, count holding Mayorga and Valladolid") is probably a forgery. Cf. Barton, 236–37.
  10. ^ Quoted in Barton, 237n.
  11. ^ In this case the name of the ruler is given as Fernandus Melendiz (Fernando Meléndez or Menéndez), but Reilly, 297–98, believes it may be an error for Fernando Fernández.
  12. ^ Reilly, 154–55.
  13. ^ Barton, 236n.

Bacaan Selanjutnya[sunting | sunting sumber]

  • José M. Canal Sánchez-Pagín (1979), "La Infanta Doña Elvira, hija de Alfonso VI y de Gimena Muñoz a la luz de los diplomas," Archivos leoneses, 33:271–87.
  • José Maria Canal Sánchez-Pagín (1988), "El Conde Osorio Martinez y los Marqueses de Astorga," Astorica 7:11–31.
  • Augusto Quintana Prieto (1984), "La Infanta Dona Elvira, Hija de Alfonso VI y de Jimena Muniz," Temas Bercianos 3:277–401.
  • Jaime de Salazar y Acha (1992–93), "Contribución al estudio del reinado de Alfonso VI de Castilla: algunas aclaraciones sobre su política matrimonial," Anales de la Real Academia Matritense de Heráldica y Genealogía, 2:299–336.