Culas

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Culas
SutradaraSabrina Rochelle Kalangie
ProduserRidla An-Nuur
Nurita Anandia W.
Ditulis olehAisyah Amira
Pemeran
Penata musik
  • Itok Winursito
  • Alvin Callysta
SinematograferAndreansyah Dimas
PenyuntingAhmad Yuniardi
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
  • 21 Oktober 2021 (2021-10-21) (Jakarta)
Durasi15 menit
NegaraIndonesia
BahasaIndonesia

Culas adalah film pendek tahun 2021 yang disutradarai oleh Sabrina Rochelle Kalangie dan ditulis oleh Aisyah Amira.

Film ini dinominasikan pada ajang Festival Film Indonesia 2022 dan Piala Maya 2021.[1][2]

Premis[sunting | sunting sumber]

Yana, seorang penagih utang di sebuah perusahaan pinjaman daring, mengalami konflik kepentingan ketika orang yang harus ia tagih ialah Desi, sahabatnya sendiri.

Pemeran[sunting | sunting sumber]

Produksi[sunting | sunting sumber]

Culas terpilih sebagai salah satu proposal film pendek terbaik dalam ajang Kompetisi Produksi Film 2021 yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.[3][4]

Rilis[sunting | sunting sumber]

Culas tayang perdana di Jakarta Film Week 2021 pada 21 Oktober 2021. Bersama dengan hasil produksi program Kompetisi Produksi Film 2021 lainnya, film tersebut tayang di Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2021 melalui program Layar Indonesiana.[5]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Hati, Indah Permata (14 November 2022). "Intip 6 Film Cerita Pendek yang Masuk Nominasi Festival Film Indonesia 2022". Hypeabis. Diakses tanggal 28 Maret 2023. 
  2. ^ Santosa, Lia Wanadriani (5 Maret 2022). "Daftar 29 nominasi Piala Maya 10, ada "Losmen Bu Broto" hingga "Yuni"". Antaranews. Diakses tanggal 28 Maret 2023. 
  3. ^ "Kemendikbudristek Siap Produksi 10 Proposal Film Pendek Terpilih pada Kompetisi Produksi Film 2021". Kemendikbudristek. 16 September 2021. Diakses tanggal 28 Maret 2023. 
  4. ^ Mario, Vincentius (15 September 2021). Aditia, Andika, ed. "Daftar 10 Judul Film Pendek yang Terpilih di Kompetisi Produksi Film 2021 Kemendikbudristek". Kompas.com. Diakses tanggal 28 Maret 2023. 
  5. ^ Nugroho, Irawan (25 November 2021). "10 Film Pendek Terpilih Kompetisi Produksi 2021 Di Putar Perdana Di Jogja NETPAC Film Festival ke-16". Madani News. Diakses tanggal 28 Maret 2023. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]