Aku Cinta Indonesia
Aku Cinta Indonesia | |
---|---|
![]() Sampul kaset Aku Cinta Indonesia | |
Negara asal | Indonesia |
Bahasa asli | Indonesia |
Produksi | |
Rumah produksi | Pustekkom Depdikbud TVRI |
Rilis | |
Jaringan asli | TVRI |
Format gambar | 4:3 |
Penampilan perdana | 5 April 1985 |
ACI atau Aku Cinta Indonesia adalah [film] seri televisi yang ditayangkan di TVRI pada tahun 1985. Judulnya juga dapat berarti singkatan dari ketiga tokoh utamanya, Amir (Agyl Syahriar), Cici (Dyah Ekowati Utomo) dan Ito (Ario Sagantoro).
Film serial ACI dirancang dan diproduksi oleh Pusat Teknologi Komunikasi dan Informasi Pendidikan (PUSTEKKOM) yang bertemakan pengembangan nilai-nilai kepribadian anak dan remaja, seperti: tanggung jawab, disiplin, kerja keras, kerja sama, toleransi, saling menghargai/menghormati, sikap bersaing sehat, persahabatan, dan sikap sportif.
Sinopsis[sunting | sunting sumber]
Dalam serial ini diseritakan tentang tiga sekawan: Amir, Cici dan Ito. Amir memiliki sifat kepemimpinan yang tinggi dan menjadi ketua kelas. Cici yang manis selalu pintar bergaul. Ito yang berkacamata digambarkan sebagai pelajar yang giat belajar. Mereka adalah para idola di SMP Kota Kita ( tempat asli film ini mengambil lokasi di SMP Negeri 3 Depok, coba perhatikan opening themenya yang di bawah di menit 1:13 s/d 1:17, tertera "Para Pelajar S.M.P 3 Negeri Depok"). Dalam pergaulan mereka suka diganggu oleh Wati (diperankan oleh Tursina Andriani), seorang tokoh antagonis yang digambarkan culas dan judes. Hampir seluruh cerita di serial ini mengisahkan konflik antra trio ACI dengan Wati.