Adiraja, Adipala, Cilacap

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Adiraja
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenCilacap
KecamatanAdipala
Kode pos
53271
Kode Kemendagri33.01.03.2012
Luas-
Jumlah penduduk3.829 jiwa
Kepadatan-

Adiraja (Hanacaraka:ꦄꦢꦶꦫꦗ) adalah desa di Kecamatan Adipala, Cilacap, Jawa Tengah, Indonesia. Desa Adiraja hanya berjarak sekitar 2 Km dari pusat Kecamatan Adipala serta 22,2 Km berkendara ke arah timur dari pusat pemerintahan Kabupaten Cilacap. Masyarakat Adiraja mayoritas menggunakan Bahasa Jawa Banyumasan. Sepanjang batas timur Desa Adiraja dilewati oleh aliran Sungai Bengawan yang mengalir dari utara ke selatan hingga bermuara di Pantai Selok, Samudera Hindia.

Batas Wilayah[sunting | sunting sumber]

Batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut:

Utara Desa Doplang
Timur Desa Pedasong dan Kecamatan Kroya
Selatan Desa Karanganyar dan Desa Karangbenda
Barat Desa Adireja Wetan dan Desa Adipala

Pembagian Wilayah[sunting | sunting sumber]

  1. Dusun Adiraja
  2. Dusun Joho
  3. Dusun Karangnangka
  4. Dusun Karangtak
  5. Dusun Penempen
  6. Dusun Petilasan

Fasilitas Umum[sunting | sunting sumber]

Pemerintahan[sunting | sunting sumber]

  1. Kantor Kepala Desa Adiraja

Pendidikan[sunting | sunting sumber]

  1. SMP Kristen Adipala
  2. SD Negeri Adiraja 01
  3. SD Negeri Adiraja 02
  4. SD Kristen Adiraja
  5. TK Kristen Margi Rahayu
  6. TK Masyitoh Adiraja

Kesehatan[sunting | sunting sumber]

  1. Klinik Raja Husada

Olahraga[sunting | sunting sumber]

  1. GOR Desa Adiraja
  2. Lapangan Tegalkatilayu Desa Adiraja

Perbelanjaan[sunting | sunting sumber]

  1. Pasar Pagi Desa Adiraja

Peribadatan[sunting | sunting sumber]

  1. Masjid Darul Hikmah Adiraja
  2. Masjid Masyitoh Adiraja
  3. Gereja Kerasulan Baru Sidang Adipala

Kebudayaan[sunting | sunting sumber]

Desa Adiraja merupakan sebuah desa adat, tradisi masa lalu yang sangat kental di desa ini masih dilaksanakan secara turun-temurun sampai dengan saat ini.

Tradisi tersebut antara lain : Sedekah Laut,[1] Sedekah Bumi, Cowongan (hanya pada saat terjadi kemarau panjang), dan masih banyak lagi tradisi/ritual yang kerap kali dilakukan di desa ini.

Kuliner[sunting | sunting sumber]

Desa Adiraja mempunyai banyak makanan khas daerah tersebut, salah satunya yang paling terkenal yaitu lanthing Adiraja, lanthing merupakan makanan ringan yang berbahan dasar dari singkong, rasanya gurih, teksturnya renyah, dan pastinya bergizi.[2] Desa ini juga dikenal sebagai sentra makanan ringan lainnya seperti Keripik Singkong, Keripik Pisang, dan Sale Pisang.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ (Indonesia) "Perahu Naga II Ramaikan Sedekah Laut". Merdeka.com. Diarsipkan dari versi asli (HTM) tanggal 2008-06-22. Diakses tanggal 2012-06-24. 
  2. ^ (Indonesia) "Lanting Adiraja". Diarsipkan dari versi asli (php) tanggal 2016-03-05. Diakses tanggal 2012-06-24.