Ōtsu, Shiga

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Ōtsu)
Ōtsu
大津市
Enryaku-ji, Ishiyama-dera Festival Ōtsu, dan tram, Mangetsu-ji Ukimido pemandangan Kota dan Danau Biwa
Enryaku-ji, Ishiyama-dera
Festival Ōtsu, dan tram, Mangetsu-ji Ukimido
pemandangan Kota dan Danau Biwa
Bendera Ōtsu
Lambang resmi Ōtsu
Lokasi Ōtsu di Prefektur Shiga
Lokasi Ōtsu di Prefektur Shiga
Negara Jepang
WilayahKansai
Prefektur Shiga
Pemerintahan
 • Wali kotaKenji Satō
Luas
 • Total465 km2 (180 sq mi)
Populasi
 (Oktober 1, 2015)
 • Total340.973
 • Kepadatan733,3/km2 (1,899/sq mi)
Zona waktuUTC+09:00
Kode pos
520-8575
Simbol 
 • PohonCerasus jamasakura
 • BungaViola eizanensis
 • BurungChroicocephalus ridibundus
Nomor telepon077-523-1234
Alamat3-1 Goryōchō, Ōtsu-shi, Shiga-ken
Situs webSitus web resmi

Ōtsu (大津市, Ōtsu-shi) adalah ibu kota Prefektur Shiga, Jepang.

Ōtsu dikenal sebagai pelabuhan utama Danau Biwa yang merupakan danau terbesar di Jepang. Kota ini menjabat sebagai ibu kota Jepang sejak 667 hingga 672 M selama periode Asuka (538-710).[1] Kota ini adalah lokasi banyak situs penting sejarah, terutama kuil Mii-dera, Ishiyama-dera, dan Enryaku-ji, serta kuil Hiyoshi Taisha. Enryaku-ji adalah bagian dari Situs Warisan Dunia UNESCO "Monumen Bersejarah Kuno Kyoto (Kyoto, Uji, dan Kota Ōtsu)". Ōtsu didirikan sebagai sebuah kota pada 1 April 1889. Pada 1 Oktober 1898, Ōtsu-town secara resmi diubah menjadi Ōtsu-city.

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Awal sejarah[sunting | sunting sumber]

Ōtsu, yang berarti "pelabuhan besar", dahulu merupakan pusat transportasi air pedalaman sejak zaman kuno. Kota ini merupakan pelabuhan penting di Danau Biwa, dan pusat perdagangan dengan air dan tanah ke daerah lain di Jepang. Ōtsu dahulu merupakan bagian dari Provinsi Ōmi, suatu provinsi lama Jepang hingga periode modern. Pelabuhan ini disebut dalam Man'yōshū sebagai Shiga no Ōwada (志賀の大わだ) dan Shigatsu (志賀津). Pada tahun 667 hingga 672, Istana Ōmi Ōtsu didirikan oleh Kaisar Tenji (626–672). Perang Jinshin menghancurkan Istana Ōmi Ōtsu, dan Ōtsu diganti namanya menjadi Furutsu (古津, "old port"). Ibu kota baru, Heian-kyō (saat ini menjadi Kyoto), didirikan di lingkungan terdekat pada tahun 794, dan Ōtsu dihidupkan kembali sebagai titik lalu lintas penting dan kota satelit ibu kota. Dengan pembentukan ibu kota baru, nama kota dipulihkan menjadi "Ōtsu".

Geografi[sunting | sunting sumber]

Ōtsu berlokasi di barat daya Prefektur Shiga. Kota ini berbentuk menyerupai huruf "L" dan membentang di sepanjang pantai barat daya Danau Biwa yang merupakan danau terbesar di Jepang. Ōtsu berkisar dari depresi alluvium yang padat penduduknya di dekat pantai Danau Biwa hingga daerah perbukitan dan pegunungan yang jarang penduduknya di barat (Pegunungan Hira dan Gunung Hiei) dan sisi selatan kota.

Kotamadya yang bertetangga[sunting | sunting sumber]

Demografi[sunting | sunting sumber]

Menurut data sensus Jepang,[2] ini adalah populasi Ōtsu dalam beberapa tahun terakhir.

1995 2000 2005 2010 2015
295.574 309.793 323.719 337.634 340.973

Kota kembar[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "近江大津宮" [Ōmi Ōtsu Palace]. Nihon Daihyakka Zensho (Nipponika) (dalam bahasa Japanese). Tokyo: Shogakukan. 2012. OCLC 153301537. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-08-25. Diakses tanggal 2012-11-13. 
  2. ^ Statistik populasi Ōtsu
  3. ^ "Lansing, Michigan". Sister Cities International. Diarsipkan dari versi asli tanggal 26 April 2014. Diakses tanggal 26 April 2014. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]