Wiranto

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Wiranto
Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia ke-5
Mulai menjabat
13 Desember 2019
PresidenJoko Widodo
Sebelum
Pengganti
Petahana
Sebelum
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia ke-6
Masa jabatan
27 Juli 2016 – 20 Oktober 2019
PresidenJoko Widodo
Masa jabatan
29 Oktober 1999 – 15 Februari 2000
(sebagai Menteri Negara Koordinator Bidang Politik dan Keamanan)
PresidenAbdurahman Wahid
Sebelum
Pengganti
Soerjadi Soedirdja (sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Sosial, dan Keamanan)
Menteri Pertahanan dan Keamanan Indonesia ke-19
Masa jabatan
14 Maret 1998 – 20 Oktober 1999
PresidenSoeharto
B. J. Habibie
Sebelum
Pendahulu
Edi Sudrajat
Sebelum
Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia ke-12
Masa jabatan
12 Februari 1998 – 26 Oktober 1999
PresidenSoeharto
B. J. Habibie
Abdurrahman Wahid
Sebelum
Pengganti
Widodo A. S.
Sebelum
Kepala Staf TNI Angkatan Darat ke-19
Masa jabatan
7 Juni 1997 – 16 Februari 1998
Ketua Umum Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia ke-13
Masa jabatan
31 Oktober 2016 – 6 November 2020
Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat
Masa jabatan
21 Desember 2006 – 21 Desember 2016
Sebelum
Pendahulu
Tidak ada, jabatan baru
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir4 April 1947 (umur 76)
Yogyakarta, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Afiliasi politik
lainnya
Suami/istriRugaiya Usman
Anak
  • Amalia Sianti
  • Maya Wiranto
  • Zainal Nur Rizky
Orang tua
  • RS Wirowijoto (ayah)
  • Suwarsijah (ibu)
Tempat tinggalJl. Palem Kartika No. 21, Bambu Apus, Cipayung, Jakarta[1]
Alma mater
Pekerjaan
Situs webSitus resmi Facebook
Twitter
Karier militer
Pihak Indonesia
Dinas/cabang TNI Angkatan Darat
Masa dinas1968–1998[2]
Pangkat Jenderal TNI
NRP22166
SatuanInfanteri
Pertempuran/perangOperasi Seroja
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Jenderal TNI (Purn.) Dr. H. Wiranto S.H. S.I.P. M.M. (lahir 4 April 1947)[3] adalah seorang mantan perwira tinggi militer dan politikus senior berkebangsaan Indonesia. Saat ini, ia diberi mandat oleh Presiden Joko Widodo untuk menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Presiden pada akhir 2019.[4] Kiprahnya di politik di awali ketika dirinya ditunjuk menjadi Menteri Pertahanan dan Keamanan menjelang berakhirnya masa Orde Baru. Saat itu, Wiranto tergabung dalam Golongan Karya hingga akhirnya ia membentuk partai baru bernama Partai Hati Nurani Rakyat pada tahun 2006.[5]

Wiranto merupakan lulusan Akademi Militer Nasional 1968 berhasil meniti karir militer sampai puncak jabatan di ABRI (sekarang TNI) sebagai Panglima merangkap Menhankam[6].Jabatan rangkap sebagai Menhankam/Pangab, kecuali Wiranto juga pernah dijabat oleh Jenderal TNI (Purn.) M. Jusuf. Pada pergantian Orde Baru ke Orde Reformasi tahun 1998/1999, Wiranto sebagai Menhankam/Pangab memiliki peran yang sangat menentukan dalam mengawal proses pergantian tersebut.

Jabatan di Pemerintahan, Kecuali Menhankam, ia juga dipercaya sebagai Menko Polhukam di era 2 presiden yakni Presiden Abdurrahman Wahid dan Presiden Joko Widodo. Setelah merampungkan tugasnya sebagai Menko Polhukam, sejak 13 Desember 2019 ia dipercaya oleh Presiden Joko Widodo sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Presiden.

Di bidang politik, Ia memenangkan Konvensi Partai Golkar ditahun 2003 dan kemudian pada tahun 2006 Ia mendirikan Partai Hanura (Partai Hati Nurani Rakyat) sekaligus menjadi Ketua Umum dan berhasil dihantarkannya mendapat jatah kursi di DPR-RI pada 2 periode. Ia juga pernah mencalonkan diri sebagai calon Presiden (2004) dan calon Wakil Presiden (2009) namun tidak berhasil sebagai pemenang.

Pendidikan[sunting | sunting sumber]

Jabatan militer[sunting | sunting sumber]

Setelah menduduki berbagai jabatan di lingkungan Satuan Tempur dan Pusat Pendidikan TNI-AD dari tahun 1968 - 1989 dari mulai pangkat Letda sampai Letkol, maka Ia ditunjuk sebagai Ajudan Presiden di tahun 1989.

Berikut adalah jabatan yang pernah dipegang Wiranto:[7]

  • Ajudan Presiden Republik Indonesia (1989–1993)
  • Kepala Staf Kodam Jayakarta (1993)
  • Panglima Kodam Jayakarta (1994)
  • Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) (1996)
  • Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) (1997)
  • Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Panglima ABRI) (1998)
  • Panglima Tentara Nasional Indonesia (Panglima TNI) (1999)

Jabatan Pemerintahan[sunting | sunting sumber]

  • Menteri Pertahanan Keamanan (1998–1999)
  • Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (1999–2000)
  • Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (2016–2019)
  • Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (2019–sekarang)

Jabatan Organisasi Politik[sunting | sunting sumber]

  • Anggota Dewan Pembina Partai Golongan Karya (1998)
  • Ketua Umum Partai Hanura (2006–2019)
  • Penasehat Soksi (2004)

Jabatan Organisasi Masyarakat dan Olahraga[sunting | sunting sumber]

  • Ketua Eksekutif Institute For Democrazy of Indonesia
  • Ketua Dewan Pembina Pengurus Pusat Mathaul Anwar
  • Ketua Dewan Pembina Paguyuban Warung Tegal Indonesia
  • Dewan Pembina Forum Keluarga Paranormal dan Penyembuh Alternatif Indonesia (FKPPAI)
  • Pembina Pengurus Pusat Masyarakat Masyarakat Cinta Masjid Indonesia
  • Anggota Dewan Penasehat Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia
  • Ketua Umum PB. Federasi Karatedo Indonesia
  • Ketua Umum PB. Gabungan Bridge seluruh Indonesia
  • Ketua Dewan Pembina Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia
  • Ketua Umum PB. Taekwondo Indonesia
  • Ketua Umum PP. Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia
  • Dewan Kehormatan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia

Penghargaan[sunting | sunting sumber]

Tanda Jasa[sunting | sunting sumber]

Dada kanan Dada kiri
Wing Penerbang TNI AD Kelas I
Wing Penerbang TNI AU Kelas I
Brevet Hiu Kencana
Master Parachutist Badge (US Army) Brevet Pandu Udara (Pathfinder)
Brevet Brevet Kualifikasi Komando Kopassus
Brevet Brevet Para Utama
Baris ke-1 Bintang Mahaputera Adipradana (1998)[8] Bintang Dharma Bintang Yudha Dharma Utama
Baris ke-2 Bintang Kartika Eka Paksi Utama (1987)[9] Bintang Jalasena Utama Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama Bintang Bhayangkara Utama
Baris ke-3 Bintang Yudha Dharma Pratama Bintang Kartika Eka Paksi Pratama Bintang Yudha Dharma Nararya Bintang Kartika Eka Paksi Nararya
Baris ke-4 Satyalancana Kesetiaan 24 Tahun Satyalancana Kesetiaan 16 Tahun Satyalancana Kesetiaan 8 Tahun Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia
Baris ke-5 Satyalancana Penegak Satyalancana Seroja Satyalancana Dwidya Sistha Satyalancana Wira Karya
Baris ke-6 Pingat Panglima Gagah Angkatan Tentera (P.G.A.T.) - Malaysia Grand Cross (White Decoration) of the Order of Military Merit - Spanyol[10] Grand Decoration of Honour of the Decoration of Honour for Services to the Republic of Austria - Austria (1996)[11][12] Knight Grand Cross of the Order of Orange-Nassau - Belanda[13]
Baris ke-7 Pingat Jasa Gemilang - Tentera (P.J.G.) - Singapura (20 Desember 1997)[14] Darjah Paduka Keberanian Laila Terbilang Yang Amat Gemilang - Peringkat Pertama (D.P.K.T.) - Brunei Panglima Mangku Negara (P.M.N.) - Malaysia (1999) Darjah Utama Bakti Cemerlang (Tentera) (D.U.B.C.) - Singapura (19 Juli 1999)[15][16]

Penghargaan lainnya[sunting | sunting sumber]

  • Brevet Airborne Ranger
  • Maggala/Wirakarya Kencana

Buku dan Karya[sunting | sunting sumber]

  • Bersaksi di Tengah Badai Penerbit: Institute for Democracy of Indonesia, Jakarta. ISBN 979-96845-I-X
  • Meluruskan Jalan Demokrasi Penerbit: Institute for Democracy of Indonesia, Jakarta. ISBN 979-97721-3-3
  • Meretas Jalan Baru Ekonomi Indonesia Penerbit: Institute for Democracy of Indonesia, Jakarta. ISBN 979-97721-4-1

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Menyambangi Rumah Wiranto di Atas Lahan 1,9 Ha". Kompas.com. 20 Mei 2009. Diakses tanggal 17 Juli 2021. 
  2. ^ "Wiranto". polkam.go.id. Situs web Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia. 26 September 1999. Diakses tanggal 29 Januari 2024. 
  3. ^ "Wiranto". polkam.go.id. Situs web Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia. 26 September 1999. Diakses tanggal 29 Januari 2024. 
  4. ^ Choirul Anwar, Muhammad (13 Desember 2019). "Sah! Jokowi Tunjuk Wiranto Jadi Ketua Wantimpres 2019-2024". CNBC Indonesia. Jakarta. Diakses tanggal 17 Februari 2023. 
  5. ^ "Wiranto - Fuad Bawazier Deklarasikan Partai Hanura". Detik.com. Jakarta. 21 Desember 2006. Diakses tanggal 17 Februari 2023. 
  6. ^ "Wiranto". polkam.go.id. 26 September 1999. Diakses tanggal 29 Januari 2024. 
  7. ^ "Wiranto". polkam.go.id. Situs web Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia. 26 September 1999. Diakses tanggal 29 Januari 2024. 
  8. ^ Daftar WNI yang Mendapat Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera tahun 1959 s.d. 2003 (PDF). Diakses tanggal 4 Oktober 2021. 
  9. ^ Departemen Pertahanan Keamanan, Staf Pembinan Karyawan, Indonesia (1994). Mimbar kekaryaan ABRI. Edisi 315-324. Indonesia: Indonesia. Angkatan Bersenjata. hlm. 67.  line feed character di |title= pada posisi 23 (bantuan)
  10. ^ "Profil Wiranto - VIVA". Viva.co. Diakses tanggal 20 Oktober 2019. 
  11. ^ Paridah Abd. Samad, Indonesia (1999). General Wiranto The Man Emerging from the Midst of Indonesian Reformation : a Political Analysis. Indonesia: Affluent Master. hlm. 6. 
  12. ^ "Eingelangt am 23.04.2012 : Dieser Text wurde elektronisch übermittelt. Abweichungen vom Original sind möglich. Bundeskanzler Anfragebeantwortung" (PDF). Parlament.gv.at. Diakses tanggal 10 Februari 2019. 
  13. ^ "Pendidikan, Organisasi, dan Tanda Jasa Menko Polhukam Wiranto". initu.id. 13 Oktober 2019. Diakses tanggal 20 Oktober 2019. 
  14. ^ "MINISTER FOR DEFENCE, DR TONY TAN KENG YAM PRESENTING THE …". www.nas.gov.sg. Diakses tanggal 5 Februari 2023. 
  15. ^ "Disjarah-tniad.mil.id - Dinas Sejarah Angkatan Darat". disjarah-tniad.mil.id. Diakses tanggal 9 Januari 2023. 
  16. ^ "GROUP PHOTOGRAPH OF PRESIDENT ONG TENG CHEONG (CENTRE) WITH …". www.nas.gov.sg. Diakses tanggal 5 Februari 2023. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Jabatan politik
Didahului oleh:
Sri Adiningsih
Ketua Dewan Pertimbangan Presiden
2019–sekarang
Petahana
Didahului oleh:
Luhut Binsar Panjaitan
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan
2016–2019
Diteruskan oleh:
Mahfud MD
Didahului oleh:
Feisal Tanjung
Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Indonesia
1999–2000
Diteruskan oleh:
Soerjadi Soedirdja
Didahului oleh:
Edi Sudrajat
Menteri Pertahanan dan Keamanan Indonesia
1998–1999
Diteruskan oleh:
Juwono Sudarsono
Jabatan partai politik
Posisi baru Ketua Umum Partai Hanura
2006–2016
Diteruskan oleh:
Oesman Sapta Odang
Jabatan militer
Didahului oleh:
Feisal Tanjung
Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia
1998–1999
Diteruskan oleh:
Widodo A. S.
Didahului oleh:
R. Hartono
Kepala Staf TNI Angkatan Darat
1997–1998
Diteruskan oleh:
Subagyo Hadi Siswoyo
Didahului oleh:
Tarub
Pangkostrad
1996–1997
Diteruskan oleh:
Sugiono
Jabatan olahraga
Didahului oleh:
Gita Wirjawan
Ketua Umum PBSI
2016–2020
Diteruskan oleh:
Agung Firman Sampurna
Didahului oleh:
Rudini
Ketua Umum PB FORKI
1997–2001
Diteruskan oleh:
Luhut Binsar Panjaitan