Wikipedia:Kopi darat/Jakarta (27 Desember 2007)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kiri ke kanan: Stephen, Mersault, Borgx, Andri.h, Serenity, Pras, Geboy

Kopi darat tanggal 27 Desember 2007 adalah pertemuan para wikipediawan di Plaza Semanggi, Jakarta, Indonesia.

Daftar hadir[sunting sumber]

Pertemuan ini dihadiri oleh (menurut abjad):

  1. Andri.h (bicara)
  2. borgx (bicara)
  3. Gabriel Iwan Prasetyono (bicara)
  4. Kandar (bicara)
  5. Meursault2004 (bicara
  6. Pras68 (bicara)
  7. Serenity (bicara)
  8. Stephensuleeman (bicara)

Beberapa pengguna merencanakan ingin datang tetapi berhalangan: REX karena mendadak sakit, Dragunova yang masih harus bekerja dan Mimihitam yang tidak jadi karena alasan kurang jelas.

Pembicaraan[sunting sumber]

Pada kesempatan ini dibicarakan beberapa topik:

  1. Penuntasan istilah Cina/China/Tiongkok untuk negara.
    Hal ini dibicarakan antara Serenity dan Borgx. Permasalahannya terletak karena peraturan di Wikipedia Bahasa Indonesia menentukan adanya konsensus 2/3, sementara pada dua kali pemungutan suara walaupun istilah Cina untuk negara mendapatkan suara terbanyak untuk diterapkan - namun konsensus 2/3 tidak dipenuhi berdasarkan perhitungan REX.
    Penyelesaiannya adalah amandemen peraturan konsensus 2/3 bahwa apabila setelah pemungutan suara kedua pembulatan 2/3 tidak didapatkan maka akan diambil suara terbanyak, sebelum istilah diberlakukan secara pasti.
  2. Yayasan Wikimedia Indonesia
    Ada keberatan dari kalangan internasional bahwa apabila yayasan di Indonesia berdiri, sebaiknya diberlakukan sistem keanggotaan. Dimana pengguna wikipedia bisa mendaftar dan menjadi anggota sehingga dapat memberi masukan-masukan pada rapat.
    Permasalahannya adalah aturan pendirian yayasan di Indonesia tidak mengenal sistem keanggotaan. Dimana yayasan menggunakan hirarki badan pembina, badan pengawas, dan badan eksekutif. Dimana pembina tiga orang - pada saat rapat (masukkan tanggal) yang lalu telah ditentukan tiga orang (angka sudah ditentukan dari peraturan dasar dan ditegaskan oleh alcatrank yang memiliki latar belakang hukum (berprofesi pengacara?); yaitu: Mersault2004, Borgx, dan Ivan Lanin. Sementara dewan pengawas masih digodok: REX, Andri.h dan Serenity mengajukan diri, namun belum ditentukan. Badan eksekutifnya sendiri yang akan terdiri dari pengurus yaitu ketua, bendahara, sekertaris (pengurus disini bukan pengurus wikipedia namun pelaksana proyek wikimedia yang akan menangani proyek-proyek yang mungkin kedepannya ada dananya dan tugasnya mengajukan proposal dll - aktivitas diluar jaringan internet). Jadi sepengertian Serenity sebenarnya memang tidak terlihat celah sebelah mana bisa diberlakukan keanggotaan kecuali melamar jadi ketua kelompok wikimedia yang mengurusi proyek. Alternatif lain adalah mengubah bentuk organisasinya menjadi bukan yayasan - tapi apa?
    Kalau ada yang bisa membantu, mungkin bisa mencarikan pengacara (gratis) yang bisa memberikan konsultasi alternatif atau menjawab pertanyaan - karena alcatrank sudah tidak aktif lagi dan tidak bisa dihubungi. Sehingga banyak pertanyaan tidak terjawab. Sementara pihak wikimedia foundation sudah siap-siap berdikusi untuk penyetujuan berdirinya wikimedia indonesia sehingga wikimedia indonesia bisa bebas menggunakan logo wikipedia, wikisource dan wiki-wiki proyek lainnya dibawah bendera wmf dan bisa meminta sumbangan untuk mendanai proyek-proyek lokal berbahasa Indonesia ataupun daerah pada masyarakat umum.
  3. Penggunaan aksara non-Latin sebagai nama pengguna di Wikipedia Indonesia
  4. Pemberian artikel nama-nama bahasa di Wikipedia Indonesia. Apakah harus sesuai dengan KBBI?
  5. Cara penerbitan buku menggunakan bahan yang disediakan dalam proyek Wikimedia

Pada malam ini Serenity sudah pulang pada pukul 18.00 sementara Borgx pulang pada pukul 19.00. Setelah Borgx pulang, lalu para Wikipediwan berbicara tentang Wikipedia edisi bahasa daerah yang kurang berkembang (=edisi bahasa Sunda dan bahasa Jawa) apalagi jika diperbandingkan dengan edisi bahasa Indonesia.

Selain itu seorang teman Meursault2004 dari Belanda juga ikut mampir sebentar dan mengobrol dengan Andri.h. Andri.h menanyakannya sudah sampai di mana saja di Indonesia. Ia ternyata sudah keliling Indonesia bahkan sampai Jayapura, namun belum sempat datang ke beberapa pulau di dekat pulau Jawa.

Lalu para Wikipediawan asyik mendengarkan cerita pak Pras ketika bertugas di KBRI Yugoslavia saat pengeboman oleh NATO pada akhir dasawarsa 1990-an.

Akhirnya para Wikipediwan pulang pada pukul 21.30 tapi Meursault dan Andri.h masih mencari makan dulu.