Sir Thomas Brisbane Planetarium

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Sir Thomas Brisbane Planetarium
Peta
Didirikan1978
LokasiBrisbane Botanic Gardens, Toowong, Brisbane, Queensland, Australia
JenisPlanetarium
Situs webSir Thomas Brisbane Planetarium
Sir Thomas Brisbane Planetarium dan patung Konstantin Tsiolkovsky

Sir Thomas Brisbane Planetarium berlokasi di Brisbane Botanic Gardens[1] in the suburb of Toowong, Brisbane, Queensland, Australia. Planetarium ini secara resmi dibuka pada 24 Mei 1978.

Nama planetarium ini diambil dari Sir Thomas Brisbane, gubernur koloni New South Wales (1821 - 1825) dan astronom Skotlandia ternama yang mendirikan observatorium penting pertama di Parramatta, Australia, pada tahun 1822 untuk memetakan langit selatan. Planetarium yang berlokasi sekitar 5 km dari Central Business District ini dikelola oleh Dewan Kota Brisbane.

Planetarium ini dilengkapi dengan Cosmic Skydome (hemispherical planetarium theatre) berdiameter 12.5m dengan sistem proyeksi kubah digital Sky-Skan berkapasitas 133 tempat duduk. Observatorium yang dimiliki planetarium ini menggunakan Zeiss 15 cm refractor dan Meade 25.4 cm "Go To" Schmidt-Cassegrain telescope. Bagian serambi dan galeri menampilkan eksplorasi ruang angkasa dan astronomi termasuk pendaratan manusia di bulan tahun 1969 dengan replika pakaian ruang angkasa Neil Armstrong dan berbagai model pesawat ruang angkasa dan peralatan astronomi. Sebuah mini-theatre biasanya menampilkan materi dari umpan web Space Telescope Science Institute.

Planetarium memainkan lebih dari 1.300 pertunjukan reguler setiap tahun dalam Cosmic Skydome untuk umum dan grup sekolah, sesi observasi dalam observatorium, dan kadang-kadang observasi malam untuk umum. Proyektor bintang Zeiss yang asli dilepas dari Cosmic Skydome selama penataran (upgrade) tahun 2010 dan ditaruh pada display di serambi awal 2012. Proyektor bintang optis pengganti produksi Ohira Tech dipasang pada Cosmic Skydome di awal tahun 2013.

Akses ke area display dan teater mini adalah cuma-cuma. Pengunjung dikenakan biaya tanda masuk ke Cosmic Skydome dan observatorium. Planetarium tutup hari Senin dan biasanya ditutup hingga dua pekan untuk perawatan selepas libur sekolah Desember/Januari.

Di bagian luar di berhadapan dengan Planetarium berdiri sebuah patung Konstantin Tsiolkovsky, Bapak Kosmonotik dan sebuah jam matahari raksasa di Sundial Court.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Visiting Mt Coot-tha". Brisbane Australia. Diakses tanggal 21 October 2013. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Koordinat: 27°28′33″S 152°58′37″E / 27.475732°S 152.976964°E / -27.475732; 152.976964


Templat:Brisbane-stub