Sekolah selektif (New South Wales)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Sydney Boys High School, sebuah sekolah selektif NSW
Siswa di Sydney Technical High School

Sekolah selektif di New South Wales, Australia adalah sekolah menengah pemerintah yang doperasikan oleh Departemen Pendidikan dan Pelatihan New South Wales, yang menerima siswanya berdasarkan pencapaian akademik mereka. Setiap tahun, sekitar 13.000 siswa kelas 6 dari seluruh negara bagian New South Wales memilih mengambil Selective High Schools Test untuk mencari satu dari 3.600 tempat yang disediakan untuk pendaftaran tahun pertama ke sekolah menengah selektif. Untuk pendaftaran kelas 8 hingga 12 ke sekolah selektif, siswa tidak perlu mengambil tes, tetapi langsung mendaftar ke sekolah. Paket pendaftaran sama untuk semua sekolah selektif milik pemerintah, dengan panitia penyeleksi mempertimbangkan pendaftaran tiap tahun pada Agustus-September.[1]

Sekolah-sekolah ini ditujukan untuk memberi lingkungan yang merangsang secara akademik dan penuh pendidikan untuk para siswa yang mendaftar.[butuh rujukan] Siswa diharapkan mampu mencapai standar tinggi dibanding sekolah lain di negara bagian ini.[butuh rujukan] Sehingga sekolah ini sangat bersaing dengan sekolah lainnya.

Lihat pula[sunting | sunting sumber]

Catatan kaki[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Selective High Schools Years 8-12 Placement Diarsipkan 2009-10-27 di Wayback Machine. New South Wales Department of Education and Training. Retrieved 3 August 2006.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]