Pembicaraan:Kembalinya Pendekar Pemanah Rajawali

Konten halaman tidak didukung dalam bahasa lain.
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Saya kurang setuju dengan judul "Kembalinya Pendekar Pemanah Rajawali". Judul asli novel ini adalah "Shen Diao Xia Lu", jika diartikan secara harafiah adalah kira-kira "Rajawali Sakti (dan) Pendekar Perkasa". Mungkin saudara Rinto Jiang menerjemahkan ini dari judul "Return Of The Condor Heroes" yang pertama-tama dipergunakan oleh TVB (Stasiun Televisi Hongkong) untuk serial tv mereka pada tahun 1983 yang diangkat dari novel ini. Karena suksesnya versi ini (dengan Pemeran utama Andy lau dan Idy Chan), sejak itu kisah ini kemudian dikenal dengan judul Inggeris "Return Of The Condor Heroes" yang sama sekali berbeda dengan judul asli novel ini. Saya menganjurkan mengganti judul bahasa Indonesia ini dengan "Rajawali Sakti Dan Pendekar Perkasa" atau "Rajawali Sakti dan Pasangan Pendekar" (meskipun ngga' 100% tepat, tapi banyak dikenal orang dari versi TVB 1983 diatas).– komentar tanpa tanda tangan oleh Johnidy (bk).

Sebenarnya, saya juga ingin mengganti judulnya mengacu kepada versi aslinya, namun karena versi Indonesia diterjemahkan dari versi bahasa Inggris dan lebih populer daripada judul aslinya sendiri maka saya berpendapat bahwa judul di Wikipedia seharusnya mengacu kepada arus utama, main stream.
Ini juga muncul dalam penerjemahan Romance of the Three Kingdoms misalnya, yang seharusnya salah dan tidak tepat karena tiga negara masing2 berbentuk kekaisaran dan bukan kerajaan. Untung saja versi Indonesia yang populer adalah Kisah Tiga Negara dan bukan Kisah Tiga Kerajaan. Namun, sudah terlanjut populer dan untuk itu tidak perlu diganti walaupun tidak tepat. Asalkan isinya tidak berbeda jauh, apalah arti sebuah judul?
Sebenarnya, banyak dikenal orang dari versi TVB 1983 itu subjektif, selain itu saya juga melihat bahwa TVB masih menggunakan judul "Kembalinya Pendekar Pemanah Rajawali" bahkan sampai pada pem-film-an terbaru tahun 2005 lalu.
Yang lebih objektif saya kira adalah, search dengan kata kunci di Google. Bilapun ingin mengubah, judul yang tepat seharusnya adalah "Pasangan Pendekar Rajawali Sakti". Belum saatnya diubah saya kira, kecuali penerbit yang memegang hak cipta menerbitkan ulang versi Indonesia dengan judul versi asli dan diterima secara luas oleh masyarakat cersil Indonesia. Terima kasih. Rinto Jiang 16:08, 23 Juli 2006 (UTC)