Joe Hisaishi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Joe Hisaishi
久石 譲
Hisaishi di Paris, 2011
Hisaishi di Paris, 2011
Informasi latar belakang
Nama lahirMamoru Fujisawa
Lahir6 Desember 1950 (umur 73)
Nakano, Nagano, Jepang
Genre
Pekerjaan
  • Komponis
  • konduktor
  • arranger
Instrumen
Tahun aktif1974–sekarang
Situs webjoehisaishi.com

Mamoru Fujisawa (藤澤 守, Fujisawa Mamoru, lahir 6 Desember 1950), atau lebih dikenal sebagai Joe Hisaishi (久石 譲, Hisaishi Jō), adalah seorang komponis dan sutradara Jepang. Ia telah membuat lebih dari 100 musik tema dan album-album konvensional sejak tahun 1981.

Hisaishi paling dikenal melalui kerjasamanya dengan sutradara Hayao Miyazaki dalam memproduksi lagu-lagu soundtrack bagi film-film Miyazaki, termasuk untuk Spirited Away (2002), Princess Mononoke (1997), My Neighbor Totoro (1988), dan Nausicaä of the Valley of Wind (1983).

Meskipun memiliki gaya suara yang berbeda, musik Hisaishi telah dikenal mengeksplorasi dan menggabungkan genre yang berbeda, termasuk minimalis, elektronik eksperimental, klasik Barat, dan klasik Jepang. Di samping kepopulerannya sebagai musisi, ia juga seorang perupa huruf, penulis, arranger, dan konduktor.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]