Dennis Tito

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 7 April 2013 01.39 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 30 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q210184)

Dennis Anthony Tito
Kebangsaan Amerika Serikat
PekerjaanEntrepreneur
Karier luar angkasa
Peserta pesawat ruang angkasa
Waktu di luar angkasa
7d 22h 04m
MisiSoyuz TM-32, International Space Station, Soyuz TM-31

Dennis Anthony Tito (lahir 8 Agustus 1940) adalah insinyur, multimilyuner, dan tokoh pertama dari Amerika Serikat yang berwisata ke Stasiun Luar Angkasa Internasional dan terbang bersama Soyuz. Perjalanan wisata tersebut berlangsung antara tanggal 28 April-6 Mei 2001. Untuk menjalankan misi tersebut, Tito harus membayar sebanyak 20 juta dolar AS.

Tito memiliki gelar Sarjana lmu Pengetahuan dalam Astronautika dan Aeronautika dari Universitas New York pada tahun 1962 dan gelar Magister Ilmu Pengetahuan dalam Ilmu Teknik dari kampus satelit Institut Politeknik Rensselaer di Hartford, Connecticut.

Sejak kembali dari luar angkasa, ia memberikan kesaksian di Komite Senat Urusan Perdagangan, Ilmu Pengetahuan, dan Transportasi, Subkomite Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Luar Angkasa serta Komite Dewan Urusan Ilmu Pengetahuan, Subkomite Luar Angkasa dan Pemeriksaan Bersama Dirgantara di "Penerbangan Angkasa Manusia Komersial" pada tanggal 24 Juli 2003.

Lihat juga