Chanel No. 5

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 6 April 2013 07.50 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 22 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q820507)

Chanel No. 5 adalah salah satu parfum paling terkenal di dunia. Wangi-wangian pertama dari "couturier" Paris, Gabrielle "Coco" Chanel, yang diluncurkan pada Mei 1921.

Dinamakan Chanel No. 5 karena awalnya ada beberapa sampel parfum yang dicampur untuk mendapatkan persetujuan Coco. Mereka diberi label No. 1, No. 2, dst. Ternyata yang disukai Chanel adalah botol ke-5 dan ia menjadi formula pilihan.

Merek ini menjadi terkenal 30 tahun kemudian, dan membuat penjualan meningkat. Pada 1953, Marilyn Monroe ketika ditanya apa yang digunakan di ranjang, dia menjawab "Ya, tentu saja Chanel No. 5!".

Pada 1924, Pierre Wertheimer menjadi mitra bisnis dengan Coco Chanel dalam bisnis parfumnya. Dia memiliki 70% dan Coco memiliki 10%. Pihak ketiga memiliki 20%. Sekarang ini, keluarga Wertheimer masih menjalankan bisnis parfum.

Chanel No. 5 juga terkenal karena merupakan parfum pertama yang banyak bergantung kepada "floral aldehydes" sintetik sebagai bahan utama.